HARRIS Hotel Pontianak merupakan akomodasi bintang 4 yang berjarak 2,3 kilometer saja dari pusat kota Pontianak, Kalimantan Barat. Hotel ini resmi beroperasi sejak 2015 dan menawarkan tempat menginap nyaman disertai fasilitas lengkap serta pelayanan ramah. Hotel ini merupakan rujukan utama untuk staycation, liburan panjang, dan perjalanan bisnis.
HARRIS Hotel Pontianak terletak di lokasi strategis yang mudah dijangkau oleh kendaraan pribadi maupun transportasi publik. Hal ini akan memudahkan mobilitas tamu, terutama yang memiliki jadwal padat selama di Pontianak.
Hotel bintang 4 ini juga menawarkan harga kompetitif untuk ketersediaan fasilitas lengkap, mulai dari fasilitas dasar hingga kebutuhan rekreasi tamu. Semua staf hotel juga telah melalui masa pelatihan sebagai jaminan dapat memberikan pelayanan berkualitas dan sigap terhadap tamu, khususnya terkait bantuan perihal fasilitas-fasilitas yang tersedia.
HARRIS Hotel Pontianak menyediakan rangkaian fasilitas terbaik untuk memastikan kenyamanan dan keamanan tamu, antara lain:
HARRIS Hotel Pontianak terletak di Jalan Gajah Mada No. 150, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Area populer di sekitarnya antara lain: Masjid At-Taufiq Pontianak (375 m), Pelabuhan Pontianak (1,81 km), dan Terminal Sui Raya Soedarso (3,42 km).
Anda yang menggunakan transportasi umum untuk menuju HARRIS Hotel Pontianak bisa memilih salah satu tipe kendaraan berikut:
Selain opsi transportasi umum di atas, Anda juga bisa menggunakan jasa travel dan transportasi daring.
HARRIS Hotel Pontianak mempunyai total 151 kamar dengan tiga tipe berbeda:
Tipe kamar ini mempunyai luas 24 m2 dengan tata letak estetik yang memberi kesan lega dan nyaman. Fasilitas di dalam kamar tersedia TV kabel, AC, brankas, mini bar, Wi-Fi gratis, ketel listrik, serta kamar mandi pribadi. Anda akan menemukan pancuran air hangat/dingin, wastafe, dan toilet amenities lengkap di dalamnya.
Kamar ini menawarkan ruang yang lebih lega seluas 28 m2. Anda akan mendapatkan tambahan fasilitas berupa sofa bed yang dapat dipakai bersantai atau berfungsi sebagai tempat tidur tambahan. Selain itu juga tersedia meja kerja yang lebar untuk membantu Anda menyelesaikan tenggat dengan nyaman.
Nikmati pengalaman menginap mewah di tipe kamar suite seluas 32 m2 ini. Anda akan mendapatkan ruang duduk, dapur mini, dan meja makan terpisah dari kamar tidur. Jadi, tidak perlu mengorbankan privasi ketika menerima tamu. Selain itu, di kamar mandi terdapat bathtub yang dapat Anda gunakan berendam sepuasnya.
HARRIS Hotel Pontianak memiliki dua tempat makan inhouse di dalam hotel, yaitu:
Kafe ini buka selama 24 jam penuh, baik untuk dine in maupun room service. Menunya merupakan masakan oriental dengan modifikasi ala HARRIS Café hingga menciptakan rasa yang unik dan otentik. Best seller di sini antara lain: signature chicken katsu, chicken kung pao, dan ikan telur asin.
Cielo Sky Lounge berada di lantai teratas HARRIS Hotel Pontianak. Anda bisa makan di dalam atau luar ruangan sesuai selera. Tersedia menu BBQ all you can eat dengan pilihan daging sapi, ayam, dan ikan—lengkap dengan bumbu marinasi khas Cielo Sky Lounge. Menu masakan nusantara dan dessert juga ada.
HARRIS Hotel Pontianak menawarkan beragam fasilitas rekreasi dan kesehatan yang dapat tamu nikmati secara gratis, antara lain:
Kolam renang ini berada di rooftop, tepat bersebelahan dengan Cielo Sky Lounge. Anda dapat berenang pukul 07.30 – 17.30 setiap hari. Jika ingin bersantai, Anda bisa duduk di bangku-bangku yang tersedia di tepi kolam sambil memesan minuman atau makanan dari Cielo Sky Lounge.
Area pusat kebugaran & board games HARRIS Hotel Pontianak berada di lantai satu. Fitness center di sini memiliki alat yang cukup lengkap seperti treadmill, sepeda statis, bola pilates, pull up leg machine, dan samsak tinju. Sementara board games terbagi menjadi area catur, bilyar, dan tenis meja.
Area ini berada di dalam ruangan, sehingga keamanan anak lebih terjamin. Lantai sudah dilapisi playmate untuk meminimalisir anak luka akibat terpeleset atau jatuh. Ada kolam bola, perosotan, dan mainan-mainan yang tersertifikasi keamanannya untuk digunakan anak kecil.
Eksplorasi juga beberapa tempat wisata dekat HARRIS Hotel Pontianak berikut:
Pasar Flamboyan berjarak hanya 236 meter saja dari hotel. Alamat lengkapnya di Jalan Gajah Mada, Benua Melayu Darat, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak. Pasar tradisional ini menjadi salah satu destinasi wisata belanja menarik untuk dikunjungi.
Suasana dalam pasar yang sudah tertata rapi setelah revitalisasi beberapa tahun silam akan memudahkan Anda berbelanja barang yang dibutuhkan. Ada sayuran, olahan laut, dan daging-dagingan segar di sini. Tersedia pula stan khusus UMKM yang menawarkan berbagai produksi usaha skala rumahan dari berbagai penjuru Pontianak yang cocok Anda jadikan oleh-oleh.
Sekitar 800 meter dari HARRIS Hotel Pontianak, Anda akan mendapati Kampung Pecinan yang menjadi kawasan wisata unggulan. Alamat lengkapnya di Gang Gajah Mada 9, Benua Melayu Darat, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak.
Dinding-dinding di Kampung Pecinan ini dipenuhi dengan aneka mural estetik dan filosofis tentang tradisi dan kehidupan masyarakat Tionghoa di Pontianak, menjadikannya spot cantik untuk berfoto. Selain itu, di sepanjang jalan, Anda akan menemukan toko barang antik dan kuliner khas Tionghoa.
Setiap menjelang hari besar pada kalender Cina, jalanan sini akan dipenuhi oleh lampion serta sibuk dengan persiapan festival. Bila sedang beruntung berada di sana saat itu, Anda bisa menikmati festival Kampung Pecinan yang sangat menghibur.
Destinasi wisata gratis ini berada 1,88 kilometer jauhnya dari Alun Alun Kapuas. Lokasi tepatnya terletak di Jalan Rahadi Usman Tengah, Kota Pontianak, Kalimantan Barat.
Taman ini berada tepat di tepi Sungai Kapuas yang sering dilalui kapal angkut penumpang dan barang. Anda bisa duduk santai sambil menikmati pemandangan tersebut seolah tengah di pantai. Bila ingin menyusuri sungai, Anda bisa menaiki kapal dengan tarif Rp15.000 per orang. Di sini juga terdapat beberapa permainan sederhana untuk anak-anak.
Mencari tempat kuliner di dekat HARRIS Hotel Pontianak tidak sulit. Anda bisa mampir ke rekomendasi tempat makan berikut.
Lokasi rumah makan non halal yang legendaris ini tepat di Jalan Veteran No. 37, Benua Melayu Darat, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak. Jaraknya sekitar 550 meter saja dari lokasi hotel berada.
Kuliner utama di sini adalah kwe (lembaran putih mirip kwetiau tapi lebih lebar) dengan lauk dan kuah. Anda bisa memilih salah satu bagian dari daging babi yang menjadi favorit, seperti daging/kulit/jeroan. Menu tersebut akan diberi topping kembang tahu dan kacang kedelai sebagai pelengkap.
Bakmi dengan ciri khas topping daging kepiting dan kepiting utuh ini berada di Jalan Budi Karya No. 78, Benua Melayu Darat, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak. Jarak dari hotel hanya 500 meter saja.
Anda bisa memilih jenis mie yang diinginkan, yaitu mie telor lebar, kwetiau, atau mie telor biasa. Kemudian, pilih mau daging kepiting siap makan atau utuh yang harus dikupas cangkangnya dulu bila ingin menikmati. Meskipun menunya hanya mie, restoran ini tidak pernah sepi peminat.
Anda ingin menikmati kuliner khas Nusantara yang lebih variatif? Silakan mampir ke d’Bamboo Veteran di Jalan Veteran No.4, Benua Melayu Darat, Kec. Pontianak Selatan, Kota Pontianak. Restoran ini berjarak 654 meter saja dari HARRIS Hotel Pontianak.
Ada ayam kremes penyet, mie pangsit, siomay, chaikue, mie ayam, liang tea, dan es teh manis yang masuk menu best seller di restoran ini. d’Bamboo Veteran buka setiap hari pukul 11.00 – 21.00 dan paling ramai saat makan siang serta makan malam.
Bermalam dengan tenang, nyaman, dan bahagia di HARRIS Hotel Pontianak dengan mempraktikkan beberapa tips di bawah ini.
Hemat anggaran perjalanan Anda dengan berburu promo diskon khusus hotel & penginapan di berbagai laman. Dapatkan potongan harga besar untuk booking HARRIS Hotel Pontianak. Biasanya, promo khusus ini dilakukan saat-saat tertentu, seperti: payday sale, tanggal kembar, atau mendekati musim liburan. Diskonnya bisa sampai 80%, lho!
Menginap di hotel mewah dengan segudang fasilitas wajib Anda nikmati sepuasnya. Coba semua fasilitas di dalam kamar maupun area publik. Jangan ragu juga untuk bertanya pada staf hotel jika kesulitan dalam mengakses fasilitas tersebut. Buat diri Anda sendiri nyaman dan senang selama bermalam di HARRIS Hotel Pontianak.
HARRIS Hotel Pontianak adalah Traveloka Preferred Partner yang otomatis akan memprioritaskan pesanan dari konsumen Traveloka. Anda juga akan memperoleh benefit lain berupa loyalty points lebih banyak, tambahan diskon khusus, dan pembatalan atau penjadwalan ulang yang fleksibel. Pesan di Traveloka, banyak untungnya!
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di HARRIS Hotel Pontianak | 150 |
Lantai yang tersedia di HARRIS Hotel Pontianak | 12 |
Fasilitas lainnya di HARRIS Hotel Pontianak | Area parkir, Kafe, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam, Restoran untuk makan siang |