12.5°C | Today, 19 Jun
Lihat Semua Foto

Melbourne

Oseania

/

Australia

/

Melbourne

Sebagai kota kosmopolitan di Australia, Melbourne adalah kota dinamis di mana ragam budaya berpadu dengan indah, menjadikannya destinasi unik terutama di kalangan anak muda penikmat seni. Turis dapat menemukan pernak-pernik dan karya seni unik di pasar-pasar kuno yang tersebar di beberapa area Melbourne. Tak hanya itu, banyak pula wisatawan yang datang ke kota ini untuk menikmati pemandangan matahari terbenam dari Dermaga St. Kilda dan mencicipi beragam jenis kuliner lezat di beberapa tempat makan terkenal di Melbourne. Melbourne juga memiliki taman bermain yang bisa dikunjungi bersama keluarga, salah satunya adalah Luna Park Melbourne. Di tempat ini, tersedia berbagai jenis wahana yang menyenangkan, dilengkapi dengan fasilitas berkualitas untuk menciptakan pengalaman liburan berkesan bersama orang-orang tersayang.

Kenali Melbourne

Kenali daya tariknya yang tak boleh terlewat

Tips Perjalanan ke Melbourne

Yang wajib Anda ketahui sebelum berkunjung

Cara Bepergian di Melbourne

Panduan berkeliling dengan transportasi setempat

Tram
Bus
Metro
Taksi

Tram di Melbourne memiliki 24 rute yang dapat kamu cek di sini. Kamu bisa membeli tiket berupa "Myki Pass", yang bisa dibeli secara online atau di toko-toko yang memiliki tanda "Myki" dan di stasiun kereta atau terminal bus, serta pemberhentian tram. Tarif naik tram ini gratis, selama masih di dalam area Free Tram Zone (FTZ). Untuk bepergian di luar FTZ, tarif berkisar antara AU$2.70 atau AU$3.90, tergantung zona yang dikunjungi. Gunakan aplikasi YarraTrams untuk mengetahui posisi tram yang akan kamu naiki.

Yang Sering Ditanyakan

Hal yang perlu disiapkan hingga cara terbaik berkunjung

Persyaratan Paspor/Visa

Anda perlu mendapatkan visa sebelum mengunjungi Australia, kecuali jika Anda warga negara Selandia Baru yang dapat mengajukan permohonan pembebasan visa pada saat kedatangan. Warga negara dari semua negara Uni Eropa, serta Andorra, Norwegia, Islandia, San Marino, Swiss, Liechtenstein, Monako, dan Kota Vatikan memenuhi syarat untuk mendapatkan visa pengunjung elektronik, yang dapat diajukan secara online. Untuk warga negara Amerika Serikat, Kanada, Jepang, Hong Kong, Singapura, Brunei, Korea Selatan, dan Malaysia, izin masuk Electronic Travel Authority (ETA) tersedia, yang dapat diajukan secara online. Pemegang ETA dapat memasuki Australia dengan jumlah kunjungan tidak terbatas dan durasi maksimum untuk tinggal tidak lebih dari 3 bulan per kunjungan.

Warga dari semua negara dunia lainnya (kecuali Somalia) juga dapat mengajukan visa pengunjung secara online. Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi situs web resmi departemen dalam negeri pemerintah Australia: https://www.homeaffairs.gov.au/lega/lega/form/immi-faqs/what-visa-do-i-need-to -visit-australia

Waktu Terbaik Berkunjung

Musim terbaik untuk mengunjungi Melbourne adalah musim gugur (Maret - Mei) dan musim semi (September hingga November). Dengan suhu dan cuaca yang menyenangkan, Anda akan dapat menjelajahi kota dengan berjalan kaki atau bersepeda dan menikmati beragam aktivitas luar ruangan.

Apa yang bisa dilakukan jika hanya punya waktu 24 jam di Melbourne?

Jika kamu hanya memiliki satu hari di Melbourne, kamu dapat memaksimalkannya dengan melihat pemandangan kota dari Skydeck di Eureka Tower, jalan-jalan di sepanjang Princess Bridge dan Sungai Yarra (atau mengikuti river cruise), dan menjelajahi tempat wisata yang sarat sejarah dan budaya seperti Melbourne Museum dan Immigration Museum. Mengikuti tur ke Great Ocean Road atau Pulau Phillip juga dapat menjadi pilihan menarik bagi para pencinta alam.

Apa ada Wi-Fi gratis di Melbourne?

Kamu dapat menemukan Wi-Fi gratis di stasiun kereta api, bandara, museum, dan perpustakaan. Tempat lain yang menawarkan Wi-Fi gratis antara lain Bourke Street Mall, Queen Victoria Market, dan South Wharf Promenade di Melbourne Convention and Exhibition Centre. Wi-Fi gratis ini diberi nama "VicFreeWiFi".

Di manakah money changer murah di Melbourne?

Kamu dapat menemukan money changer dengan nilai tukar terbaik antara lain di Swanston Street, Elizabeth Street, dan Collins Street.

See All Practical Tips for Melbourne

Jelajahi Melbourne

Susun rencana liburan Anda dengan ide pilihan berikut

Kuliner Populer di Melbourne

Cita rasa terbaik yang tak boleh dilewatkan.

Selalu Ada Diskon Untukmu

Lihat kumpulan kode promo traveloka untuk liburan yang lebih hemat.
Lihat Semua Kode Promo

Mulai rencana Anda ke Melbourne

Pesan keperluan wisata dengan praktis & lebih hemat! Gunakan kode kupon BISAYUK untuk diskon khusus

Flights

Hotels

Xperience

Travel Insurance

Isi Panduan

Kenali Melbourne

Tips Perjalanan ke Melbourne

Jelajahi Melbourne

Destinasi Terdekat dari Melbourne

Rekomendasi wisata & aktivitas seru lain di sekitarmu