Front One Inn Sidoarjo

Hotel
Traveloka Preferred Partner
8,1
/10
Mengesankan
1.246 review

Kesan Menginap Tamu Lain

Keramahan Staff (12)
Jarak Ke Pusat Kota (11)
Akses (10)
Suasana (9)
Selvi R. T.
9,1
/ 10
Tempat yang nyaman, bersih,harga terjangkau.
Yuli s.
9,4
/ 10
Hotel kecil tapi rapih,lokasi strategis
Frederica C. R.
8,2
/ 10
Bersih & nyaman, pelayanan juga ramah.
febby w.
9,4
/ 10
Sangat nyaman dan memuaskan untuk hotel di Sidoarjo
Bambang D.
7,0
/ 10
Ok desainnya. Cocok untuk saya sih dengan budget segitu
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jalan Trunojoyo No 41, Kota Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia, 61218

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Resepsionis 24 Jam
WiFi
Front One Inn Sidoarjo adalah hotel di lokasi yang baik, tepatnya berada di Kota Sidoarjo. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Front One Inn Sidoarjo

Temukan Tempat Lainnya
Jalan Trunojoyo No 41, Kota Sidoarjo, Sidoarjo, Jawa Timur, Indonesia, 61218
Lobi Front One Inn Sidoarjo
Lobi 2 Front One Inn Sidoarjo

Lebih Lanjut tentang Front One Inn Sidoarjo

Tentang Front One Inn Sidoarjo

Front One Inn Sidoarjo merupakan hotel bintang 1 di Sidoarjo. Hotel ini bisa dijadikan akomodasi untuk perjalanan bisnis, staycation, atau persinggahan yang ramah di kantong saat Anda sedang transit di Sidoarjo bersama teman atau keluarga.

Kenapa harus menginap di Front One Inn Sidoarjo

Budget hotel ini menawarkan lokasi strategis dan pelayanan kamar yang baik. Dengan harga mulai dari Rp200 ribuan per malamnya, Front One Inn Sidoarjo menghadirkan kamar minimalis dengan fasilitas menginap yang nyaman. 

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Front One Inn Sidoarjo

Front One Inn Sidoarjo menawarkan fasilitas lengkap untuk memenuhi semua kebutuhan dan kenyamanan tamu. Setiap kamarnya dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti akses WiFi, AC, TV, serta kamar mandi yang dilengkapi shower. Selain fasilitas kamar, hotel ini juga menawarkan fasilitas umum, di antaranya; area parkir dan fasilitas ruang meeting yang bisa disewa.

Lokasi dan Aksesibilitas Front One Inn Sidoarjo

Front One Inn Sidoarjo terletak di Jl. Monginsidi No.52, Sidoklumpuk, Sidokumpul, Kec. Sidoarjo. Dari Stasiun Sidoarjo, hotel berjarak cukup dekat, hanya 2.8 km saja. Sementara dari bandara terdekat di Surabaya yaitu Juanda International Airport di Surabaya, hotel berjarak 18 km dan bisa ditempuh dengan berkendara selama 37 menit. 

Jenis Kamar 

Front One Inn Sidoarjo menyediakan beberapa jenis kamar, dilengkapi fasilitas yang sesuai dengan berbagai kebutuhan menginap Anda. Kamar-kamar yang tersedia antara lain:

Superior

Kamar berukuran 15 meter persegi ini didesain dengan modern minimalis yang menawarkan kelengkapan menginap yang memaksimalkan kenyamanan Anda. Terdapat opsi 1 queen bed atau 2 single bed, dengan kamar mandi yang dilengkapi shower. Anda bisa memesannya dengan harga mulai Rp240.077 per malam. 

Deluxe

Kamar bebas asap rokok seluas 15 meter persegi ini menghadirkan 1 queen bed yang nyaman untuk menginap 1-2 orang tamu. Pesan kamar Deluxe di harga Rp272.414 per malam.

*harga dapat berubah sewaktu-waktu

Fasilitas di Front One Inn Sidoarjo

Front One Inn Sidoarjo dilengkapi dengan beberapa fasilitas untuk menunjang pengalaman menginap, baik untuk Anda yang sedang perjalanan bisnis, solo traveling, maupun bepergian bersama teman dan keluarga.

Resepsionis 24 Jam

Kapan pun Anda membutuhkan bantuan untuk proses check in dan check out, Front One Inn Sidoarjo menyediakan layanan resepsionis 24 jam yang siap membantu. 

Area Parkir 

Terdapat lahan parkir luas untuk memarkir kendaraan Anda dengan penjagaan 24 jam yang memastikan keamanan dan kenyamanan.

Koneksi WiFi Gratis

Nikmati fasilitas WiFi gratis di area publik dan di dalam kamar hotel untuk para tamu yang menginap. Tetapi terhubung saat liburan atau untuk work from hotel.

Ruang Fungsional

Anda yang membutuhkan ruangan serbaguna untuk rapat dan berbagai acara lain, bisa menghubungi hotel untuk menyewa ruangan fungsional yang dilengkapi fasilitas pertemuan.

Tempat Wisata dekat Front One Inn Sidoarjo

Ini beberapa rekomendasi tempat wisata dan destinasi yang bisa Anda kunjungi saat menginap di Front One Inn Sidoarjo. 

Candi Pari

Candi Pari adalah sebuah peninggalan masa klasik Indonesia yang terletak di Desa Candipari, Kecamatan Porong, Kabupaten Sidoarjo, Provinsi Jawa Timur. Bangunan berbentuk kotak yang khas dari Candi Pari dibangun pada tahun 1293 Saka (1371 Masehi) dan merupakan peninggalan zaman Majapahit pada masa pemerintahan Prabu Hayam Wuruk (1350–1389 M).

Museum Mpu Tantular

Berjarak 2.7 km saja dari hotel, Museum Mpu Tantular merupakan museum yang menjadi rumah koleksi benda bersejarah Indonesia. Memiliki beberapa ruangan seperti ruangan koleksi, perpustakaan, ruang kantor, dan auditorium. Sementara koleksi yang dipamerkan terdiri dari koleksi geologika (batuan), biologika, etnografika (hasil warisan budaya), arkeologia, historika, koin-koin dan mata uang kuno, filologika (naskah kuno), keramologika (keramik atau gerabah), juga beberapa arca dari masa kejayaan kerajaan Budha dan Hindu.

Tempat Kuliner dekat Front One Inn Sidoarjo

Selain tempat wisata favorit di Sidoarjo, mampir dan nikmati kulineran di berbagai rekomendasi restoran populer di sekitar Front One Inn Sidoarjo. Bagi Anda yang ingin pesiar kuliner dengan aneka hidangan lezat, restoran dan kedai makanan berikut bisa Anda kunjungi:

Rawon Gajah Mada

Kedai rawon legendaris di Sidoarjo ini berlokasi di Jl. Gajah Mada, Pekauman, Kec. Sidoarjo, Kabupaten Sidoarjo, dan berjarak 1.5 km saja dari hotel. Kedai nasi rawon yang buka hingga pukul 3 dini hari, sehingga Anda bisa mampir ke sini untuk makan siang, makan malam, hingga menikmati rawon di tengah malam.

Ote-ote Porong 

Buka sejak pukul 7 pagi hingga pukul 8 malam, kedai ote-ote khas Sidoarjo yang beralamat di Jl. Raya Porong No.120, Mindi, Kec. Porong, Kabupaten Sidoarjo ini menawarkan menu halal dan non-halal. Makanan peranakan ini merupakan bakwan goreng dengan isian ayam, rumput laut, tiram, dan bawang yang gurih dan sedap. 

Depot Langgeng

Wajib coba menu khas Jawa Timur ini saat berkunjung. Di Depot Langgeng, rumah makan sederhana ini menyajikan sop buntut khas Sidoarjo yang rasanya enak, disajikan dengan kuah segar dan daging empuk. Selain menu sop buntut terdapat pula iga bakar, iga penyet, asem-asem buntut, semur buntut, dan es dawet yang segar untuk cuaca panas Sidoarjo.

Tips dan Trik Menginap di Front One Inn Sidoarjo

Agar Anda dapat menikmati kenyamanan menginap di Front One Inn Sidoarjo, coba terapkan beberapa tips dan trik berikut:

Pilih Kamar Sesuai Kebutuhan Anda

Pastikan Anda memilih tipe kamar yang sesuai dengan kebutuhan, jumlah tamu yang menginap, dan budget. Perhatikan ukuran kamar serta fasilitas yang ada di dalamnya. Tanyakan juga ketersediaan kamar yang berdekatan untuk Anda yang menginap lebih dari 2 orang.

Bawa Perlengkapan Toiletries Anda

Karena Front One Inn Sidoarjo  merupakan budget hotel, demi kenyamanan menginap Anda, bawa sendiri perlengkapan toiletries dan skin care Anda saat menginap.

Tidak Terdapat Restoran dan Layanan Kamar

Front One Inn Sidoarjo tidak menyediakan fasilitas restoran dan layanan kamar, tetapi Anda bisa membeli makanan dan minuman di minimarket atau restoran di sekitar hotel.

Cek Tanggal Sebelum Booking Bawa Perlengkapan Toiletries Anda

Dekat dengan Surabaya, Sidoarjo juga jadi salah satu kota tujuan wisata dan berlibur favorit di Jawa Timur, maka cek tanggal berkunjung dan menginap di Front One Inn Sidoarjo untuk menghindari peak season di Sidoarjo, dan kehabisan kamar pilihan Anda. 

Mengapa Booking Front One Inn Sidoarjo di Traveloka

Di Traveloka, Anda bisa menemukan berbagai promo dan harga terbaik untuk booking kamar di Front One Inn Sidoarjo. Anda juga bisa sekalian memesan tiket pesawat atau kereta dari dan menuju Sidoarjo, juga bisa menyewa mobil untuk berkendara saat di Sidoarjo dari aplikasi Traveloka.

Semua Fasilitas di Front One Inn Sidoarjo

Bar, Kafe, dan Lounge Front One Inn Sidoarjo
Bar, Kafe, dan Lounge
Ruangan Fungsional Front One Inn Sidoarjo
Ruangan Fungsional
Lobi Front One Inn Sidoarjo
Lobi
Bangunan Front One Inn Sidoarjo
Bangunan
Kamar Tidur Front One Inn Sidoarjo
Kamar Tidur

Umum

  • AC
  • Banquet
  • Area bebas asap rokok
  • Area merokok

Fasilitas Kamar

  • TV kabel
  • Pancuran
  • TV

Servis Hotel

  • Keamanan 24 jam
  • Surat kabar di lobby
  • Resepsionis 24 jam

Fasilitas Publik

  • Layanan kamar
  • WiFi di area umum

Makanan dan Minuman

  • Sarapan

Konektivitas

  • Internet Kamar

Aksesibilitas

  • Toilet bagi penyandang disabilitas

Fasilitas Terdekat

  • Toko

Kebersihan Terjamin, Menginap Jadi Lebih Nyaman

Nikmati perjalananmu dengan tenang karena kesehatan dan keamananmu terjamin melalui standar protokol berikut.
CleanAccommodation
Akomodasi dengan sertifikat CHSE yang memenuhi protokol kebersihan dari Kemenparekraf.Pelajari selengkapnya
Desinfeksi Secara Berkala
Staf Terlatih untuk Protokol Kesehatan
Pemeriksaan Suhu untuk Staf & Tamu

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Front One Inn Sidoarjo

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di Front One Inn Sidoarjo
26
Lantai yang tersedia di Front One Inn Sidoarjo
3
Fasilitas lainnya di Front One Inn Sidoarjo
Banquet, Area bebas asap rokok, Area merokok, TV kabel, Pancuran

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Front One Inn Sidoarjo

Fasilitas apa saja yang tersedia di Front One Inn Sidoarjo?
Front One Inn Sidoarjo memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Front One Inn Sidoarjo?
Waktu untuk check-in di Front One Inn Sidoarjo adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Front One Inn Sidoarjo menyediakan sarapan?
Iya, Front One Inn Sidoarjo menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Front One Inn Sidoarjo

8,1
Mengesankan
Dari 1.246 review
Oleh traveler di
Kebersihan

8,0

Kenyamanan Kamar

8,0

Makanan

7,7

Lokasi

8,2

Pelayanan dan Fasilitas

8,1

Yang banyak dibahas tentang Front One Inn Sidoarjo
Semua
Jarak ke Pusat Kota (7)
Akses (7)
Keramahan Staff (7)
Suasana (7)
Kamar Mandi (7)
Kamar Tidur (6)
Lingkungan Sekitar (5)
Waktu Check-in/out (5)
Wifi (4)
Kekedapan Suara (4)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Front One Inn Sidoarjo

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
Profile Picture
Fajar D. Y.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
6,3
/10
Diulas 6 hari lalu
Kmr mandi bau lembab, kamar sebelah terdengar jls, spt ada connecting.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
06 May 2025
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
M***y
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
6,0
/10
Diulas 2 minggu lalu
Baru kali ini pesan hotel jauh, tapi kecewa. Kamar-nya bau banget, bau amis sampai saya mual. Rella semprot pakai parfum pribadi. Sprei-nya juga kotor, enggak tau dah udah diganti atau belum. Biar gambar yang berbicara
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
29 Apr 2025
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
M***a
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
6,1
/10
Diulas 4 minggu lalu
Staff sangat ramah, tempat parkir terbatas tp masih oke. Cuma sayang banget bangunan lama, kamar terkesan kumuh, lemari retak, sprei ada bekas tinta yg tdk bisa hilang. Handuk udah warna kuning, bahkan pinggirnya ada yg sobek. Sudah waktunya renovasi
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
22 Apr 2025
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
T***i
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 11 minggu lalu
Staff ramah dan nyaman serta kamar bersih. Makasih
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
06 Mar 2025
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu-tamu kami. Dan kami tunggu kedatangan berikutnya. Management. Frontone inn Sidoarjo
D***a
icon-origin-TRAVELOKA
8,4
/10
Diulas 18 minggu lalu
Kamar mandinya agak bau, tolong sebelum tamu check in harusnya diberi wewangian dulu
1 orang merasa terbantu
C***a
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 20 minggu lalu
Staff & Security nya Baik & Ramah
1 orang merasa terbantu
T***a
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 26 minggu lalu
Recommended dekat dengan pusat kota sidoarjo
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
19 Nov 2024
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu-tamu kami. Dan kami tunggu kedatangan berikutnya. Management. Frontone inn Sidoarjo
C***a
icon-Perjalanan Medis
Perjalanan Medis
icon-origin-TRAVELOKA
6,5
/10
Diulas 28 minggu lalu
Dulu sekitar tahun 2017 cukup sering menginap di sini karena lokasi strategis dan fasilitas lumayanlah untuk singgah sebentar semalam. Sekarang coba lagi menginap di sini agak kaget sih, karena sepertinya sekarang kamarnya jadi kurang terawat 🙏🏻 gantungan baju dan stop kontak di kamar lantai. 1 mau copot, kamar mandi ada bau-bau kurang sedap, sprei, handuk dan bantal juga seperti kusam 🙏🏻 selain itu lampu kamar mandi agak suram sehingga kurang terang 🙏🏻 tapi staf cukup ramah dan helpful walau saya checkout di jam 5 pagi. Semoga bisa diperbaiki lagi karena sayang sekali. Hotel franchise dan lokasi cukup strategis dekat dari mana-mana.
Read More
2 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
19 Nov 2024
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
F***i
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 29 minggu lalu
Tempatnya bagus, bersih, nyaman, dekat dengan minimarket dan alun-alun.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
01 Nov 2024
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu-tamu kami. Dan kami tunggu kedatangan berikutnya. Management. Frontone inn Sidoarjo
F***y
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,2
/10
Diulas 29 minggu lalu
Ternyata di sini ada deposit, mungkin saya tidak melihat waktu book di app, jadi tidak terlalu maasalah karena bawa uang. Dekat dengan alun-alun jadi untuk jalan pagi sangat oke. Sukses selalu front in one hotel.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
01 Nov 2024
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu tamu kami. Dan kami tunggu kedatangan berikutnya. Management. Frontone inn Sidoarjo
E***a
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 32 minggu lalu
F/Onya ramah, wifinya kencang enak untuk akses ke vpn kantor tanpa jeda. Ada gratis teh, kopi serta roti tawar dan selai membuat surprise saya mengingat harga kamar yang relatif murah.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
03 Oct 2024
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu tamu kami. Dan kami tunggu kedatangan berikutnya. Management Frontone inn Sidoarjo
a***h
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 34 minggu lalu
Sangat sangat mnyenangkan nginap d sini. Tempatnya strategis banget. Nyaman juga tempat tidurny pun juga nyaman.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
03 Oct 2024
Terima kasih untuk ulasannya, dan kami senantiasa selalu memberikan yang terbaik untuk tamu tamu kami. Dan kami tunggu kedatanganya berikutnya. Management Frontone inn Sidoarjo
I***e
icon-origin-TRAVELOKA
6,5
/10
Diulas 39 minggu lalu
Hotel perlu peremajaan, dari tempat yang kurang bersih, kurang harum, kamar mandi yang menguning, bau, selimut bantal warna putihnya jadi kuning. Lampu redup, cat tembok udah g rapi semua, beda sama front one gresik itu asli hotel. Yang di sidoarjo jadi kayak kos2 an. So far pegawainya ramah-ramah.
4 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
04 Sep 2024
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
I***e
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
6,6
/10
Diulas 39 minggu lalu
Untuk hotel perlu peremajaan, dari kamar mandi yang kotor coklat-coklat dan bau, badcover, sprei, bantal sudah menguning jadi g nyaman, lampu redup, saat masuk kamar baunya penguk.
1 orang merasa terbantu
Accommodation's Reply
04 Sep 2024
Kami mohon maaf atas ketidak nyamanannya selama menginap di hotel kami, kami akan senantiasa memperbaiki pelayanan yang kami lakukan. Terima kasih.
Profile Picture
Aukaria R.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
6,4
/10
Diulas 40 minggu lalu
Kasur, bantal, selimut dan handuk sebaiknya diganti. Sudah bernoda.
Apakah review ini membantu?
Pratiwi S.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 42 minggu lalu
Staf hotel ramah dan sangat membantu
Apakah review ini membantu?
m***d
icon-origin-TRAVELOKA
8,1
/10
Diulas 45 minggu lalu
Tinggal di jaga kebersihan kamar _ masih banyak debu.
1 orang merasa terbantu
R***i
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 50 minggu lalu
Sesuai dengan budget karena memang lokasinya di pinggiran kota Sidoarjo, jadi sangat cocok untuk sekedar singgah.
1 orang merasa terbantu
Rts
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
8,7
/10
Diulas 56 minggu lalu
Overall lumayan, tingkatkan kebersihan. Ut pemeliharaan fasilitas harus lebih diperhatikan, ut lantai 1 kamar yang saya tmpati tirai jamuran, km mandi closet sudah kuning-kuning.
4 orang merasa terbantu
Profile Picture
Widodo W.
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 56 minggu lalu
Hotel bersih dan nyaman, staff ramah, dapat free minuman.
Apakah review ini membantu?
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Bangunan 4 Front One Inn Sidoarjo

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.