Grand Antares Hotel

Hotel
Online Check-In Tersedia
7,9
/10
Memuaskan
730 review

Kesan Menginap Tamu Lain

Akses (15)
Ukuran Kamar (13)
Jarak Ke Pusat Kota (12)
Kamar Tidur (12)
Titus Elgatra Mukti
10,0
/ 10
Kamar bersih, hotel luas, pelayanan memuaskan. Sarapan mantap! Semoga bisa kembali menginap di sini. Terima kasih.
Raden m. a.
10,0
/ 10
Bersih, nyaman, dan karyawan ramah-ramah.
Julia S.
8,5
/ 10
Rapi,bersih,tenang dan menyenangkan
Andhika L.
8,5
/ 10
Sangat memuaskan, bersih dan nyaman
ETA F. W. D.
8,5
/ 10
Fasilitas baik dan lokasi strategis.
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jalan Sisingamangaraja No. 328, Medan Maimun, Medan, Sumatra Utara, Indonesia, 20152

Fasilitas Utama

Selengkapnya
AC
Restoran
Resepsionis 24 Jam
Parkir
Lift
WiFi
Grand Antares Hotel terletak di area / kota Medan Maimun. Resepsionis 24 jam tersedia untuk melayani Anda, mulai dari check-in hingga check-out, atau bantuan apa pun yang Anda butuhkan. Jika Anda menginginkan lebih, jangan ragu untuk bertanya kepada resepsionis, kami selalu siap untuk mengakomodasi Anda. WiFi tersedia di area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Grand Antares Hotel

Temukan Tempat Lainnya
Jalan Sisingamangaraja No. 328, Medan Maimun, Medan, Sumatra Utara, Indonesia, 20152
Lobi Grand Antares Hotel
Lobi 2 Grand Antares Hotel

Lebih Lanjut tentang Grand Antares Hotel

Tentang Grand Antares Hotel

Grand Antares Hotel merupakan pilihan yang tepat bila mencari hotel bintang 4 di Kota Medan. Meski agak jauh dari pusat kota Medan, lokasi hotel ini terbilang strategis, karena di sekitarnya dapat ditemui beberapa tempat wisata dan rekreasi, serta beberapa tempat untuk kulineran. 

Kenapa harus menginap di Grand Antares Hotel?

Grand Antares Hotel adalah pilihan tepat untuk menginap karena jaraknya yang cukup dekat dengan beberapa tempat wisata menarik seperti Gedung London, Ucok Durian dan Tjong A Fie Mansion.

Alasan lain mengapa Grand Antares Hotel layak dipertimbangkan sebagai tempat menginap adalah fasilitas yang beberapa tipe kamar yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Saat menginap, pengunjung juga dapat menikmati fasilitas yang terbilang lengkap mulai dari AC, ruangan fungsional, WiFi, tempat parkir, fasilitas kesehatan seperti gym, serta fasilitas bersantai seperti bar dan kafe.

Selain fasilitas-fasilitas di atas, Grand Antares Hotel juga menawarkan fasilitas dukungan untuk para penyandang disabilitas berupa peralatan serta tempat parkir khusus.

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Grand Antares Hotel 

Grand Antares Hotel menyediakan beberapa fasilitas seperti WiFi, ruangan fungsional, restoran, ruang keluarga, fasilitas rapat serta penitipan anak. Di kamar, terdapat fasilitas berupa AC, TV LED, meja kerja, kulkas, serta kamar mandi dengan shower, bathtub, penghangat, dan toiletries.  

Selain fasilitas-fasilitas di atas, ada juga fasilitas untuk umum seperti gym, kafe, klub malam, dan bar. Fasilitas-fasilitas tersebut tentu akan menambah kepuasan terutama dari pengunjung yang ingin melakukan aktivitas kebugaran, bersantai, hingga nongkrong.

Selain resepsionis siap sedia 24 jam, ada layanan lain seperti laundry, layanan tamu (concierge), layanan kamar, dan layanan pijat.

Lokasi dan Aksesibilitas ke Grand Antares Hotel

Grand Antares Hotel adalah hotel yang beralamat di Medan Maimun, tepatnya di Jalan Sisingamangaraja No. 328, Medan Maimun, Medan, Sumatra Utara.

Grand Antares Hotel bisa ditempuh dengan kendaraan pribadi seperti motor dan mobil. Selain dengan kendaraan pribadi, bisa juga ditempuh dengan bus yang berhenti di Jalan Sakti Lubis No. 58, Halte Simpang Limun 2, Jalan Sisingamangaraja, atau Halte Air Bersih 2.  

Jenis Kamar

Tersedia empat pilihan tipe kamar di Grand Antares Hotel yang dibedakan berdasarkan luas ruangan. Berikut penjelasan terkait fasilitas di dalamnya:

Superior

Kamar tipe ini memiliki dua pilihan tempat tidur, yaitu 2 single bed atau 1 double bed. Kapasitas yang as untuk dua orang tamu. Dengan harga mulai Rp438.107 per malam, tamu yang menginap akan mendapat kamar berukuran 24 meter persegi dengan kelengkapan seperti AC, WiFi, TV LED, lemari, meja kerja, air minum gratis, kulkas, pemanas air, serta kamar mandi dengan shower, bathtub, serta toiletries.   

Deluxe

Kamar tipe ini memiliki dua pilihan tempat tidur, yaitu 2 single bed atau 1 double bed. Di kamar ini berukuran 25 meter persegi ini, terdapat fasilitas seperti AC, WiFi, TV LED, lemari, meja kerja, air minum gratis, kulkas, pemanas air, serta kamar mandi dengan shower, bathtub, serta toiletries. Kamar tipe Deluxe dibanderol dengan harga mulai Rp520.661 per malamnya. 

Executive

Kamar tipe ini memiliki dua pilihan tempat tidur, yaitu 2 single bed atau 1 double bed. Kamar ini memiliki ukuran 34,56 meter persegi dengan kelengkapan seperti AC, WiFi, TV LED, lemari, meja kerja, air minum gratis, kulkas, pemanas air, serta kamar mandi dengan shower, bathtub, serta toiletries. Kamar Executive dibanderol dengan harga mulai Rp603.306 per malamnya.

Suite

Suite adalah tipe kamar paling luas di Grand Antares Hotel dengan ukuran 66 meter persegi. Pilihan tempat tidur untuk kamar ini juga sama, yaitu 2 single bed atau 1 double bed. Adapun kelengkapan yang tersedia yaitu AC, WiFi, TV LED, lemari, meja kerja, air minum gratis, kulkas, pemanas air, serta kamar mandi dengan shower, bathtub, serta toiletries. Kamar Suite dibanderol dengan harga mulai Rp1.239.669 per malamnya.

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Grand Antares Hotel

Tidak hanya menyediakan kamar dengan fasilitas terbaik, Grand Antares Hotel juga menyediakan fasilitas untuk relaksasi dan bersantai yang meliputi:

Kafe

Grand Antares Hotel memiliki kafe sebagai fasilitas yang bisa menjadi tempat nongkrong, bersantai, atau janjian dan mengobrol dengan orang. Di kafe, pengunjung juga dapat menikmati beragam minuman kopi serta snack sesuai yang tersedia pada menu.

Bar

Bila mempunyai janji bertemu dan mengobrol dengan seseorang, bar di Grand Antares Hotel bisa menjadi tempat yang pas selain kafe. Tak hanya mengobrol, pengunjung juga bisa menikmati suasana malam yang tenang dengan live music sambil menikmati minuman yang tersedia.

Klub Malam

Fasilitas hiburan lain yang ada di Grand Antares Hotel yaitu klub malam. Di klub malam, pengunjung hotel bisa mencari hiburan, bersantai, minum, serta menikmati musik dari DJ yang tampil saat itu.

Layanan Pijat

Melakukan pertemuan bisnis atau berwisata seharian akan terasa melelahkan. Di Grand Antares Hotel, Anda bisa menikmati layanan pijat yang tersedia. Layanan pijat membantu para pengunjung untuk melakukan relaksasi sehingga bisa beristirahat di hotel dengan relaks dan nyenyak.   

Tempat Wisata dekat Grand Antares Hotel

Di sekitar Grand Antares Hotel, terdapat beberapa tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi. Inilah daftar tempat wisata di sekitar Grand Antares Hotel: 

Gedung London

Medan memiliki sejumlah wisata sejarah, salah satunya Gedung London. Gedung ini merupakan bangunan peninggalan kolonialisme Belanda yang akhirnya dijadikan cagar budaya oleh pemerintah setempat.

Lokasi Gedung London sendiri cukup dekat dengan Lapangan Merdeka, atau tepatnya beralamat di Jl. Jenderal A. Yani No. 2, Kesawan.

Meski merupakan bangunan tua, gedung yang awalnya bernama Gedung Juliana ini memiliki lift dan terawat dengan baik di bawah PT. London Sumatera. Dengan arsitektur klasik yang menarik, Gedung London sangat cocok untuk spot berfoto.

Ucok Durian

Medan merupakan kota yang terkenal sebagai penghasil durian terbaik dan ternikmat. Bila sedang menginap di Grand Antares Hotel dan merupakan pencinta durian, Anda bisa melakukan wisata bertema durian dengan mengunjungi Ucok Durian yang beralamat di Jl. KH. Wahid Hasyim No. 30-32, Babura, Medan Baru.

Di Ucok Durian, pengunjung dapat melihat dan menikmati suasana kebun durian saat siang hari. Sementara itu saat malam hari, pengunjung bisa menikmati durian di kafe.  

Tjong A Fie Mansion

Selain Gedung London, Tjong A Fie Mansion dapat menjadi rekomendasi destinasi wisata sejarah lainnya di Medan. Sesuai namanya, asal nama gedung ini adalah dari sang pemilik, yakni Tjong A Fie yang merupakan saudagar kaya. Pada masanya, Tjong A Fie yang datang ke Labuan Deli memiliki kedekatan dengan sesama saudagar, Kesultanan Deli, hingga orang-orang Belanda.

Di tempat ini, pengunjung dapat menikmati bangunan dengan arsitektur gabungan China, Malaysia, dan Art Deco yang memiliki 35 kamar dan 2 lantai. 

Tjong A Fie Mansion beralamat di Jalan Jendral Ahmad Yani No. 105, Kesawan, Medan Barat, dengan harga tiket masuk Rp35.000 per orang.

Tempat Kuliner dekat Grand Antares Hotel

Menginap di Grand Antares Hotel tentu akan terasa kurang jika tidak mencicipi kuliner yang ada di sekitar hotel satu ini. Inilah beberapa rekomendasi tempat makan di sekitar Grand Antares Hotel yang bisa menjadi spot kulineran: 

Restoran Kanpai Indonesia

Kanpai merupakan restoran yang memiliki konsep venue and dining, sehingga sangat cocok bagi yang ingin menikmati kuliner dengan suasana yang mewah. Restoran ini beralamat di Al. Alfalah No. 19, Suka Maju.

Kanpai menyediakan berbagai macam menu mulai dari menu khas nusantara (ayam bakar, ayam betutu, bakwan goreng, dll.), menu western (aneka pizza, pasta, dan steak), hingga menu oriental (chicken karage dan kerapu steam Hong Kong).

Wak Uduk by Potbelly

Wak Uduk by Potbelly adalah rumah makan yang menjual nasi uduk campur. Di warung yang beralamat di Kompleks Multatuli Indah, Jl. H. Misbah ini, pembeli bisa memesan paket nasi uduk atau memilih lauk untuk nasi uduk sesuai keinginan seperti ayam goreng cabe ijo, rendang sapi, ayam panggang, dan lain-lain.

Selain nasi uduk, ada pula menu lainnya seperti nasi sambal oseng, lontong sayur, serta aneka camilan seperti, pisang goreng, risol, dan roti panggang (toasted bread).

RM Bukit Tinggi Beras Solok

Berada di Sumatera tentu akan terasa kurang bila tak menikmati masakan Padang. RM Bukit Tinggi Beras Solok yang beralamat di Jalan Halat No. 14, Pasar Merah Timur bisa menjadi pilihan rumah makan Padang yang dekat dengan Grand Antares Hotel.

Menu andalan di rumah makan ini adalah gulai tunjang. Namun selain itu, ada menu lainnya yang tak kalah nikmat untuk disantap seperti dendeng, rendang, gulai cincang, sop daging, gulai jengkol, dan masih banyak lagi.                                                          

Tips dan Trik Menginap di Grand Antares Hotel

Ingin mendapatkan pengalaman terbaik saat menginap di Grand Antares Hotel? Simak tips dan triknya di bawah ini!

Sesuaikan Jenis Kamar dengan Kebutuhan

Bila ingin menjadikan Grand Antares Hotel sebagai tempat menginap, maka perlu untuk menyesuaikan jenis kamar dengan kebutuhan. Perhatikan fasilitas yang ditawarkan oleh setiap jenis kamar. Langkah ini bertujuan untuk menjamin kenyamanan saat menginap

Perhatikan Fasilitas yang Tersedia

Beberapa orang menginginkan fasilitas dan layanan tertentu dari sebuah hotel, baik untuk keperluan hiburan, rekreasi, atau kesehatan. Oleh karena itu, penting untuk selalu memerhatikan fasilitas dari Grand Antares hotel secara keseluruhan dan sesuaikan dengan keinginan serta kebutuhan Anda. 

Sesuaikan dengan Destinasi Wisata

Bila mencari hotel sebagai tempat menginap sebagai bagian dari liburan, perlu menyesuaikan dengan destinasi wisata yang akan dituju. Pertimbangkan jarak hotel dengan destinasi wisata. Jangan sampai memilih hotel yang terlalu jauh agar menghemat waktu serta biaya transportasi, sehingga liburan jadi lebih efektif.

Mengapa Booking Grand Antares Hotel di Traveloka?

Di Traveloka, Grand Antares Hotel atau akomodasi lainnya dapat dipesan dengan harga terbaik dan berkemungkinan mendapat promo. Selain itu, terdapat pula fitur Online Check-In yang membuat pengguna bisa melakukan check-in di mana saja tanpa perlu buru-buru untuk sampai di hotel.

Semua Fasilitas di Grand Antares Hotel

Bar, Kafe, dan Lounge Grand Antares Hotel
Bar, Kafe, dan Lounge
Lobi Grand Antares Hotel
Lobi
Bangunan Grand Antares Hotel
Bangunan
Kamar Tidur Grand Antares Hotel
Kamar Tidur
Lainnya Grand Antares Hotel
Lainnya

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • Kafe
  • Lift
  • Layanan kamar 24 jam
  • Restoran
  • Restoran untuk sarapan
  • Restoran untuk makan malam
  • Restoran untuk makan siang
  • Layanan kamar
  • Brankas
  • WiFi di area umum

Makanan dan Minuman

  • Makan malam dari menu
  • Makan siang dari menu
  • Restoran ber-AC
  • Bar
  • Sarapan prasmanan
  • Klub malam

Umum

  • AC
  • Kamar dengan pintu penghubung
  • Ruang keluarga
  • Alat pemanas
  • Area bebas asap rokok
  • Area merokok

Fasilitas Kamar

  • Bathtub
  • TV kabel
  • Meja
  • Lemari es
  • Pancuran
  • TV

Servis Hotel

  • Concierge/layanan tamu
  • Check-in ekspress
  • Check-out ekspress
  • Keamanan 24 jam
  • Laundry
  • Resepsionis 24 jam

Kegiatan Lainnya

  • Taman
  • Layanan pijat

Fasilitas Bisnis

  • Fasilitas rapat
  • Fotocopy

Anak-anak dan Hewan Peliharaan

  • Penitipan anak

Konektivitas

  • Internet Kamar

Kebersihan Terjamin, Menginap Jadi Lebih Nyaman

Nikmati perjalananmu dengan tenang karena kesehatan dan keamananmu terjamin melalui standar protokol berikut.
CleanAccommodation
Akomodasi dengan sertifikat CHSE yang memenuhi protokol kebersihan dari Kemenparekraf.Pelajari selengkapnya
Desinfeksi Secara Berkala
Staf Terlatih untuk Protokol Kesehatan
Pemeriksaan Suhu untuk Staf & Tamu

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Grand Antares Hotel

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 14:00
Check-out:
Sebelum 12:00

Petunjuk Umum Check-in

Extra-person charges may apply and vary depending on hotel policy. Government-issued photo identification and a credit card or cash deposit are required at check-in for incidental charges. Special requests are subject to availability upon check-in and may incur additional charges. Special requests cannot be guaranteed.

Kebijakan Tambahan

Extra-person charges may apply and vary depending on hotel policy. Government-issued photo identification and a credit card or cash deposit are required at check-in for incidental charges. Special requests are subject to availability upon check-in and may incur additional charges. Special requests cannot be guaranteed.

Informasi Umum

Fasilitas Populer
AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 14:00 - Sebelum 12:00
Ketersediaan Sarapan
Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan.
Kamar yang tersedia di Grand Antares Hotel
143
Lantai yang tersedia di Grand Antares Hotel
11
Fasilitas lainnya di Grand Antares Hotel
Area parkir, Kafe, Layanan kamar 24 jam, Restoran untuk sarapan, Restoran untuk makan malam

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Grand Antares Hotel

Apakah Grand Antares Hotel memiliki promo hari ini?
Ya, Grand Antares Hotel saat ini sedang berpartisipasi dalam promo EPIC Sale Traveloka! Kamu bisa mendapatkan diskon hingga 60% untuk pemesanan kamar, ditambah kupon diskon hingga Rp5.000.000. Promo berlaku hanya di aplikasi Traveloka selama periode 22 April - 5 Mei 2025. Pastikan kamu segera melakukan pemesanan! S&K berlaku.
Fasilitas apa saja yang tersedia di Grand Antares Hotel?
Grand Antares Hotel memiliki fasilitas terbaik seperti: AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Grand Antares Hotel?
Waktu untuk check-in di Grand Antares Hotel adalah mulai dari pukul Dari 14:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00
Apakah Grand Antares Hotel menyediakan sarapan?
Iya, Grand Antares Hotel menyediakan sarapan. Namun kamu perlu memilih kamar dengan sarapan atau harus membayar biaya tambahan jika kamu memesan kamar tanpa sarapan.

Review dari Tamu Lainnya di Grand Antares Hotel

7,9
Memuaskan
Dari 730 review
Oleh traveler di
Kebersihan

7,9

Kenyamanan Kamar

7,8

Makanan

7,9

Lokasi

8,2

Pelayanan dan Fasilitas

7,8

Yang banyak dibahas tentang Grand Antares Hotel
Semua
Waktu Check-in/out (8)
Restoran di Hotel (8)
Akses (7)
Suasana (7)
Ukuran Kamar (7)
Kamar Tidur (7)
Jarak ke Pusat Kota (6)
Rasa (6)
Keramahan Staff (5)
Variasi (5)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Grand Antares Hotel

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
R***i
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 4 minggu lalu
staff sangat ramah dan membantu. sdri Vira membantu di meja reception dengan baik. Sarapan bervariasi dan rasanya oke2 Kapan2 ke medan balik lagi kesini
Apakah review ini membantu?
a***n
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 8 minggu lalu
Lokasi dekat dengan pusat kota dan akses mudah ke bandara
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
A***I
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 9 minggu lalu
Makanan enak tapi sayang pas bulan ramadhan jadi gak bisa di nikmati semua ke buru imsyak
Apakah review ini membantu?
Aisyah S.
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,1
/10
Diulas 15 minggu lalu
Pelayanan cek in/out cepat, kamar luas dan bersih, untuk breakfast nya sangat beragam sampai-sampai minuman jamu pun ada. Benar-benar oke. Semoga tetap dapat di pertahankan. Trimakasih Grand Antares, kita senang menginap di sana dan akan kesana lagi.
1 orang merasa terbantu
R***a
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,7
/10
Diulas 15 minggu lalu
Staff hotel ramah , kamar nyaman untuk toilet bathup tidak berfngsi, tidak ada air panas, selebihnya oke untuk hrga segitu . Mohon di perhatikan lagi kebersihan kamarnya
Apakah review ini membantu?
Abdul M.
icon-origin-TRAVELOKA
6,2
/10
Diulas 15 minggu lalu
Staff untuk rentoran sangat kejam, di bilang makan gratis 2 orang tidak di kasih karena bawa anak. Kejam pelayanan restoran sekarang tidak seperti dulu.
3 orang merasa terbantu
S***i
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 18 minggu lalu
Hotel ini sangat nyaman, disediakan sarapan juga, pegawai nya ramah pula. Tidak menyesal menginap di sini
Apakah review ini membantu?
Falmuri R. N.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 18 minggu lalu
Staff Hotel sangat membantu dan sangat ramah
Apakah review ini membantu?
I***r
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 19 minggu lalu
Overall good service. Kamar bersih, akses mudah depan jalan utama dekat supermarket, variasi menu sarapan lengkap. Cuma bathtub sudah tua, gak bisa digunakan lagi. Thanx.
1 orang merasa terbantu
H***a
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 20 minggu lalu
Seru banget, Deket dengan mini market dan makanan kaki 5
Apakah review ini membantu?
GIOVANNY M.
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 20 minggu lalu
Salah 1 hotel rekomendasi buat yang perjalanan dinas kantor nya ke medan
1 orang merasa terbantu
Radna N.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 24 minggu lalu
Staf samgat ramah dan sarapan eunak walaupun menunya tidak banyak variasi
Apakah review ini membantu?
R***o
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
9,4
/10
Diulas 27 minggu lalu
Kalau bisa tisu tolong sediakan tiap meja dan karyawannya jangan susah apa bila dimintain tolong jadi usahakan melayani dengan wajah selalu senyum. Dan tampak ramah kelihatan manis maaf iya biar lebih bagus ke depannya menyalah hotelku
1 orang merasa terbantu
wahyu k. p.
icon-Staycation
Staycation
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 33 minggu lalu
Lumayan bagus, staff ramah lokasi strategis.
1 orang merasa terbantu
Profile Picture
Sihar J. N.
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
7,1
/10
Diulas 42 minggu lalu
Tingkatkan redaman suara antar lantai area service. Terdengar suara pembuaangan air saat lantai atas digunakan.
1 orang merasa terbantu
M***y
icon-origin-TRAVELOKA
7,6
/10
Diulas 42 minggu lalu
Bad banget lah. Slowrespon gak ada security. Minta tolong angkat barang gak datang2.
Apakah review ini membantu?
h***i
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 47 minggu lalu
Hotel keren parah. Suara kedap sehingga enak buat honeymoon. Menyala hotel ku.
Apakah review ini membantu?
Accommodation's Reply
19 Jun 2024
Tamu kami yang terhormat, Salam hangat dari Grand Antares Hotel medan. Terima kasih atas kunjungannya ke Grand Antares Hotel medan, dan telah meluangkan waktu untuk berbagi pengalaman anda disini. Kami sangat senang anda menikmati layanan dan fasilitas kami saat anda menginap di hotel kami. Kami sangat menghargai tanggapan anda dan berharap dapat menyambut anda kembali di hotel kami di masa mendatang. Dengan hormat, Front Office Manager
Odoria S.
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
9,1
/10
Diulas 55 minggu lalu
Sering nginap diisni klw mau pulang ke Jakarta. Dekat ke bandara. Nyaman dan tenang. Bersih. Pelayanan juga ramah-ramah.
1 orang merasa terbantu
Profile Picture
Sulastri D.
icon-origin-TRAVELOKA
6,2
/10
Diulas 56 minggu lalu
Check in harusnya jam 14.00 uda bisa. Kami datang check in ud jam 17.30 katanya belom siap di bersihkan.
1 orang merasa terbantu
R***n
icon-origin-TRAVELOKA
6,2
/10
Diulas 56 minggu lalu
Waktu checkinnya telat. Sudah jam 2 belum bisa check in.
3 orang merasa terbantu
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Bangunan 4 Grand Antares Hotel

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.