Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified adalah hotel mewah bintang 4 yang sangat direkomendasikan bagi Anda yang ingin menikmati waktu bersantai di Singkawang Barat.
Lokasi hotel cukup strategis, hanya 6 menit berjalan kaki dari Terminal Pasiran Singkawang. Hotel mewah yang merupakan bangunan tertinggi di Singkawang ini ramah di kantong dan menjadi pilihan tepat bagi Anda yang mementingkan kualitas pelayanan selama liburan maupun saat melakukan perjalanan bisnis.
Singkawang adalah kota yang sangat menarik untuk dikunjungi dan memiliki aneka atraksi wisata tiada duanya. Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified memiliki posisi yang sangat strategis, dekat dengan berbagai atraksi wisata tersebut. Jadi, menginap di hotel ini merupakan keputusan yang sangat cerdas bagi Anda yang gemar berwisata.
Fasilitas hotel juga sangat memadai untuk pertemuan bisnis dan ditunjang aneka fasilitas untuk menunjang kenyamanan tamu hotel, antara lain resepsionis serta layanan kamar 24 jam.
Layanan yang bisa Anda nikmati saat menginap di Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified antara lain WiFi di area umum, restoran dengan berbagai cita rasa makanan yang menggugah selera, kolam renang untuk bersantai bersama keluarga, bar, dan pusat kebugaran. Anda juga bisa memanfaatkan fasilitas bisnis, ruang rapat, hingga ballroom untuk perayaan berbagai acara apabila Anda membutuhkannya.
Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified hanya berjarak 543 meter dari pusat kota, tepatnya di Jl. Diponegoro No.1, Pasiran Kota, Singkawang Barat, Kalimantan Barat. Anda bisa mencapai hotel ini dari Terminal Pasiran Singkawang dengan berjalan kaki.
Layanan umum seperti bank hanya berjarak 43 meter dari akomodasi, termasuk tempat peribadatan terdekat yang berjarak 3 menit berjalan kaki. Adapun pusat perbelanjaan bisa ditempuh kurang lebih 5 menit berkendara.
Jika tertarik untuk melihat atraksi kebudayaan, Anda bisa berkunjung ke Singkawang Cultural Centre yang berjarak 10 menit berjalan kaki dari akomodasi.
Kenyamanan tamu hotel menjadi perhatian utama dari Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified. Tersedia dua pilihan kamar dengan twin bed untuk kenyamanan Anda selama tinggal di Singkawang Barat.
Tipe kamar bebas asap rokok ini memiliki luas 26 meter persegi dan dilengkapi dengan dua ranjang ukuran single yang empuk untuk kenyamanan istirahat para tamu. Kamar Deluxe Twin Bed juga dilengkapi dengan AC, mini bar, dan alat pembuat teh maupun kopi.
Tersedia juga WiFi gratis untuk menghubungkan Anda dengan keluarga, area tempat duduk sembari menikmati pemandangan dari jendela hotel, serta fasilitas hiburan berupa TV layar datar. Anda juga akan dimanja dengan aneka toiletries mewah serta air minum dalam kemasan gratis. Tersedia juga kamar mandi mewah yang menggunakan pancuran untuk menyegarkan badan.
Kamar yang memiliki akses untuk kursi roda ini dilengkapi dengan AC, WiFi gratis, minibar, ketel listrik untuk membuat minuman hangat, TV kabel dengan layar datar, perlengkapan mandi, serta kamar mandi elegan menggunakan pancuran. Kamar yang cukup luas ini tentunya membuat istirahat Anda menjadi lebih nyaman selama berwisata di Singkawang.
Restoran Mahkota Hotel Singkawang menyediakan menu yang beragam dan menggugah selera. Tamu hotel akan disuguhi sarapan dengan menu American-style pada pagi hari dan berbagai variasi menu dari Asia, termasuk di dalamnya menu otentik Indonesia dari chef profesional. Rasakan kelezatan masakan chef terkemuka di Singkawang saat menginap di hotel ini.
Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified dikenal sebagai hotel yang memiliki pelayanan dan fasilitas terbaik di Singkawang Barat. Anda akan dimanjakan dengan berbagai fasilitas rekreasi dan kesehatan untuk membuat liburan Anda makin berkesan dan penuh dengan keceriaan.
Fasilitas kolam renang outdoor Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified terletak di lantai tiga. Tamu hotel dapat berenang sambil menyaksikan pemandangan kota dan pegunungan yang memesona. Sembari berenang, Anda dapat memesan minuman segar dan snack di bar yang terletak di pinggir kolam renang.
Pusat kebugaran Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified terletak di lantai yang sama dengan kolam renang hotel, yakni di lantai 3. Tersedia berbagai peralatan kebugaran modern untuk menjaga kesehatan para tamu agar senantiasa fit saat liburan maupun perjalanan bisnis.
Buat perjalanan Anda di Singkawang lebih berkesan dengan mengunjungi tempat wisata berikut.
Jika Anda penikmat wisata alam, maka jangan lewatkan kesempatan untuk berkunjung ke Bukit Sicay yang berjarak kurang lebih 10 menit berkendara dari akomodasi. Bukit ini merupakan salah satu tempat terbaik untuk menikmati langit senja dan matahari terbenam yang eksotis di Singkawang.
Di seputar area bukit, tersedia penjaja aneka makanan ringan dan minuman dengan harga yang sangat terjangkau. Walaupun dekat dengan pusat kota, akses menuju puncak bukit sedikit curam. Oleh karena itu, pengunjung disarankan untuk berhati-hati saat menuju bukit ini.
Tak lengkap berwisata ke Singkawang tanpa mengunjungi Pasar Hongkong. Pasar ini adalah surganya kuliner di Singkawang dan terletak tidak jauh dari hotel. Anda hanya membutuhkan waktu berjarak 4 menit berkendara atau 13 menit berjalan kaki dari akomodasi.
Uniknya, kemeriahan Pasar Hongkong baru terlihat di sore hingga malam hari. Cicipi segarnya es shanghai legend, choipan, martabak, dan aneka makanan khas Asia lainnya di Pasar Hongkong yang harganya sangat bersahabat di kantong.
Pusat peribadatan tertua di Singkawang ini berada tepat di titik pusat Kota Singkawang atau 3 menit berkendara dari hotel. Vihara Tri Dharma Bumi Raya sangat populer sebagai salah satu atraksi wisata di Singkawang apa pun eventnya. Vihara akan didekorasi sesuai dengan perayaan, misalnya Cap Go Meh dan Tahun Baru Imlek.
Anda bisa menyaksikan gemerlap lampu vihara dan lampion yang menyala saat ada perayaan khusus. Pengunjung juga bisa berfoto dengan tulisan I love Singkawang yang terletak di sebelah vihara. Menariknya lagi, vihara ini dibangun bersebelahan dengan Masjid Raya Singkawang yang menyimbolkan toleransi antarmasyarakat.
Bangunan bersejarah ini telah menjadi cagar budaya Tionghoa sejak tahun 1999. Meskipun demikian, bangunan ini masih ditempati oleh keturunan dari Mayor Tjhia dan disebut sebagai kawasan tradisional rumah keluarga Tjhia.
Cagar budaya ini dibangun pada tahun 1902 oleh generasi pertama pendatang dari Fujian, Tiongkok, bernama Xie Shou Chi. Terdiri dari dua bagian besar di bagian muka, bagian ini diperuntukkan sebagai balai pertemuan dan tempat ibadah. Adapun 14 rumah kecil lainnya di bagian belakang masih dihuni dan dipergunakan oleh keturunan marga Tjhia.
Di dalam kawasan tradisional ini, tersedia rumah makan dengan hidangan khas choipan bagi wisatawan yang berkunjung. Cagar budaya rumah keluarga Tjia ini hanya berjarak 3 menit berkendara atau 14 menit berjalan kaki dari akomodasi.
Maksimalkan kunjungan Anda ke Singkawang dan sekitarnya dengan mencoba aneka kuliner di restoran-restoran berikut.
Restoran yang berjarak 7 menit berjalan kaki dari hotel ini merupakan salah satu restoran terkenal di Singkawang. Tersedia berbagai menu khas Thailand yang sangat sayang untuk dilewatkan di Ala Thai. Hidangan andalan yang harus Anda coba saat mampir ke restoran Ala Thai adalah tom yum, kailan bawang putih, sapo kari ikan, dan ayam saos mangga.
Waktu terbaik untuk bersantap di restoran ini adalah pagi hari atau antara pukul 2 siang hingga pukul 5 sore. Pada jam-jam tersebut, restoran cenderung tidak terlalu ramai sehingga memudahkan Anda dalam memesan makanan dan parkir kendaraan.
Tempat parkir luas dan terletak di pusat kota menjadi beberapa nilai plus dari restoran ini. Rumah Makan Ayam Ulakan berlokasi di Jl. Doktor Sutomo, Pasiran, atau 3 menit berkendara dari akomodasi.
Menu andalan restoran ini adalah ayam panggang. Selain itu, Tersedia ruang makan pribadi bagi Anda yang ingin suasana makan yang lebih personal.
Grillme Singkawang adalah pilihan kuliner grill di Singkawang yang cukup terkenal dan memiliki harga terjangkau. Lokasi restoran ini sekitar 4 menit berkendara dari akomodasi.
Setelah memesan menu, Anda bisa memasak sendiri aneka daging panggang yang dipesan lengkap dengan berbagai bumbu yang nikmat.
Restoran Grillme Singkawang memiliki lahan parkir yang luas dan area duduk yang cukup lega, cocok untuk acara bersantap bersama keluarga. Selain menu makanan yang bisa dimasak sendiri, Anda juga bisa memesan makanan yang siap santap untuk efisiensi waktu.
Berlibur di Singkawang dan menginap di Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified tentunya butuh persiapan. Ada beberapa tips dan trik yang bisa dilakukan supaya pengalaman menginap Anda jauh lebih berkesan.
Sesuaikan kamar yang dipesan dengan jumlah orang yang bepergian serta bujet yang Anda miliki. Pesan ketersediaan kamar jauh-jauh hari sehingga Anda bisa mendapatkan harga yang jauh lebih ekonomis. Anda bisa mempergunakan promo dan diskon untuk mendapatkan kamar yang sesuai dengan kebutuhan.
Pergunakan fasilitas yang ditawarkan oleh akomodasi yang Anda pesan dengan sebaik-baiknya supaya liburan Anda makin berkesan. Tak perlu ragu menghubungi pihak Mahkota Hotel Singkawang untuk menanyakan ketersediaan layanan yang Anda butuhkan. Anda bisa menghubungi resepsionis hotel yang selalu sedia 24 jam untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan.
Ada baiknya Anda membawa lotion pelindung sinar matahari atau sunblock saat berkunjung ke Singkawang.
Berlokasi di daerah tropis, sinar matahari di Singkawang cukup terik sehingga perlindungan ekstra dibutuhkan apabila Anda ingin berenang di kolam renang terbuka atau bahkan sekedar berjalan-jalan keliling kota. Pastikan sunblock selalu tersedia di tas perjalanan Anda untuk menghindari efek sinar matahari yang berlebihan.
Aplikasi Traveloka membuat pengalaman Anda memesan akomodasi Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified terasa lebih menyenangkan. Proses pemesanan menjadi lebih mudah, aman, dan sangat efisien.
Anda bahkan bisa menggunakan fitur reschedule atau refund apabila terjadi perubahan rencana menginap. Yuk, pesan akomodasi liburan Anda sekarang juga!
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Kolam Renang, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Kamar yang tersedia di Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified | 123 |
Lantai yang tersedia di Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified | 20 |
Fasilitas lainnya di Mahkota Hotel Singkawang - CHSE Certified | Bellboy, Resepsionis, Resepsionis 24 jam, Keamanan 24 jam, Penitipan bagasi |