Hotel Asri Banjarnegara

Hotel
7,6
/10
Memuaskan
187 review
Area Akomodasi
Lihat Peta
Jl. Letjen Suprapto No 60, Pusat Kota Banjarnegara, Banjarnegara, Jawa Tengah, Indonesia, 53415

Fasilitas Utama

Selengkapnya
Resepsionis 24 Jam
Parkir
WiFi
Hotel Asri Banjarnegara berada di Pusat Kota Banjarnegara. Resepsionis siap 24 jam untuk melayani proses check-in, check-out dan kebutuhan Anda yang lain. Jangan ragu untuk menghubungi resepsionis, kami siap melayani Anda. WiFi tersedia di seluruh area publik properti untuk membantu Anda tetap terhubung dengan keluarga dan teman.
Selengkapnya
Berhasil login!
Sekarang kamu bisa menikmati berbagai keuntungan termasuk pilihan bayar dekat tanggal menginap!

Info Lokasi di sekitar Hotel Asri Banjarnegara

Temukan Tempat Lainnya
Jl. Letjen Suprapto No 60, Pusat Kota Banjarnegara, Banjarnegara, Jawa Tengah, Indonesia, 53415
Lobi Hotel Asri Banjarnegara
Lobi 2 Hotel Asri Banjarnegara

Lebih Lanjut tentang Hotel Asri Banjarnegara

Tentang Hotel Asri Banjarnegara

Mau mudik, sedang backpacking, perjalanan bisnis, atau ada keperluan pribadi di Banjarnegara, Jawa Tengah? Anda bisa coba menginap di Hotel Asri Banjarnegara, budget hotel nyaman dengan harga terjangkau cocok untuk Anda yang mencari hotel sederhana di Pusat Kota Banjarnegara yang juga dekat dengan Terminal Induk Banjarnegara.

Kenapa harus menginap di Hotel Asri Banjarnegara

Berlokasi di Pusat Kota Banjarnegara, hotel sederhana ini bisa jadi pilihan tepat untuk Anda yang butuh akomodasi nyaman dengan kamar mandi dalam yang harganya tidak memberatkan kantong. Hotel ini memiliki ragam pilihan kamar untuk 2-3 orang tamu dengan kamar mandi dalam dan opsi dengan atau tanpa AC, sehingga bisa disesuaikan dengan preferensi Anda. 

Fasilitas Utama yang Ditawarkan Hotel Asri Banjarnegara

Hotel Asri Banjarnegara menawarkan fasilitas untuk memenuhi kebutuhan dan kenyamanan tamu. Setiap kamarnya dilengkapi dengan fasilitas penunjang, seperti kamar dengan kipas angin atau AC, TV, kamar mandi pribadi yang dilengkapi shower, serta koneksi WiFi.

Selain fasilitas kamar, hotel ini juga menawarkan fasilitas umum seperti area parkir, akses WiFi di area umum, area merokok, resepsionis serta keamanan 24 jam, serta toko.

Lokasi dan Aksesibilitas Hotel Asri Banjarnegara

Berlokasi di Jl. Letjen Suprapto No 60, Pusat Kota Banjarnegara, Hotel Asri Banjarnegara bisa dituju dengan berkendara selama 6 menit saja dari Terminal Induk Banjarnegara. Dekat juga dengan GOR Pemuda Banjarnegara, hanya berjarak 500 meter dari hotel jadi bisa Anda tempuh dengan berjalan kaki saja.

Jenis Kamar

Hotel Asri Banjarnegara menyediakan beberapa jenis kamar sesuai bujet dan kebutuhan Anda. Beberapa kamar yang tersedia antara lain:

Standard II

Kamar mungil seluas 12 meter persegi ini cocok untuk pelajar, mahasiswa, atau Anda yang sedang bepergian berdua dengan budget ala backpacker. Dilengkapi fasilitas kipas angin, kamar dengan twin bed ini bisa dipesan mulai dari Rp123.967 per malam.

Standard I

Ruangan kamar seluas 12 meter persegi ini juga bisa untuk mengakomodir 1-2 orang tamu menginap, dilengkapi kipas angin, TV, dan kamar mandi pribadi dengan shower. Harga per malamnya mulai dari Rp157.025.

Vip II

Kamar ukuran 12 meter persegi dengan double bed ini dilengkapi AC untuk kenyamanan menginap Anda di Banjarnegara. Anda bisa menginap di kamar VIP dengan harga mulai Rp185.950 per malamnya.

Vip I

Bila ingin ranjang twin, pilih kamar VIP I dengan twin bed di kamar seluas 12 meter persegi yang dilengkapi AC dan kamar mandi dengan shower dan air hangat. Harganya mulai Rp227.273 per malam.

Family

Saat menginap bertiga bersama keluarga atau teman, Anda bisa memesan kamar tipe Family yang ukurannya lebih luas, yaitu 16 meter persegi. Dengan 1 single bed atau 2 single bed. Dapatkan paket kamar dengan sarapan di harga mulai Rp309.917 per malamnya,

*harga dapat berubah sewaktu-waktu

Fasilitas Rekreasi dan Kesehatan di Hotel Asri Banjarnegara

Hotel Asri Banjarnegara dilengkapi dengan beberapa fasilitas untuk menunjang pengalaman menginap, baik untuk Anda yang sedang perjalanan bisnis, solo traveling, maupun bepergian bersama teman dan keluarga.

Resepsionis 24 Jam

Kapan pun Anda membutuhkan bantuan untuk proses check in dan check out, Hotel Asri Banjarnegara menyediakan layanan resepsionis 24 jam yang siap membantu. 

Area Parkir 

Terdapat lahan parkir cukup luas di pelataran Hotel Asri Banjarnegara jadi Anda tidak perlu khawatir bila membawa kendaran pribadi.

Fasilitas WiFi di Area Umum

Anda juga bisa mengakses fasilitas WiFi gratis di area umum dan di dalam kamar Hotel Asri Banjarnegara agar Anda bisa terhubung saat menginap.

Tempat Wisata dekat Hotel Asri Banjarnegara 

Ini beberapa rekomendasi tempat wisata dan destinasi yang bisa Anda kunjungi saat menginap di Hotel Asri Banjarnegara. 

Alun-Alun Banjarnegara

Berjarak 700 meter saja dari hotel, Anda bisa jalan santai menuju Alun-Alun Banjarnegara. Terdapat taman kota yang luas, arena bermain anak. Anda bisa juga menikmati angin sepoi-sepoi di Alun-Alun sambil menikmati kuliner yang dijajakan pedagang kaki lima yang biasa mangkal di sekitarnya.

Surya Yudha Waterpark

Wahana air terluas di Banjarnegara ini menawarkan wisata seru bersama teman dan keluarga. Terdapat seluncuran air raksasa, kolam renang yang luas dengan kolam anak yang seru. Dengan harga tiket masuk yang mulai dari Rp15.000 untuk anak dan Rp25.000 untuk dewasa, Anda bisa bermain air sepuasnya di Surya Yudha Waterpark.

Telaga Merdada

Berjarak 50 km dari hotel, Anda yang ingin healing ke area pegunungan, kunjungi saja wisata alam ini. Telaga merdada terletak di desa wisata Karang tengah, kecamatan Batur Kabupaten Banjarnegara, dan merupakan zona 2 obyek wisata dataran tinggi dieng Banjarnegara. Telaga merdada merupakan memiliki luas lebih dari 25 hektar dengan ketinggian 2045 meter di atas permukaan laut (mdpl). Anda bisa mengelilingi telaga menggunakan perahu maupun maupun menikmati keindahan alam.

Tempat Kuliner dekat Hotel Asri Banjarnegara

Selain tempat wisata populer, coba beberapa rekomendasi restoran populer di sekitar Hotel Asri Banjarnegara. Bagi Anda yang ingin memanjakan lidah dengan aneka hidangan lezat, restoran-restoran berikut bisa Anda coba:

Kopi Sabin 

Coffee shop favorit di Banjarnegara ini menawarkan suasana cafe yang estetik dan kopi yang nikmat. Anda bisa memilih duduk di balkon lantai atas untuk menyesap kopi dengan pemandangan persawahan yang adem dan asri. Berjarak hanya 180 meter dari Hotel Asri Banjarnegara, Anda bisa ngopi-ngopi pagi atau sore di Kopi Sabin.

Rumah Makan Sari Rahayu 4

Makan puas dan terjangkau di Rumah Makan Sari Rahayu 4 yang berlokasi di Jl. Raya Semampir No.KM.3, Semampir, Kec. Banjarnegara ini hanya berjarak 2.4 km saja dari hotel. Berbagai menu lokal dan masakan Indonesia yang ramah di lidah dan di kantong bisa jadi tujuan kuliner Anda saat berkunjung ke Banjarnegara. Coba menu iwak kali, iga bakar, dan olahan ikan lainnya.

Tips dan Trik Menginap di Hotel Asri Banjarnegara

Agar Anda dapat menikmati kenyamanan menginap di Hotel Asri Banjarnegara, coba terapkan beberapa tips dan trik berikut:

Pilihlah Kamar yang Sesuai Budget

Dikenal ekonomis dan ramah di kantong, cek review dan fasilitas di masing-masing kamar yang ditawarkan di Hotel Asri Banjarnegara, sesuaikan dengan jumlah tamu yang akan menginap.

Tanpa lift 

Bila bepergian bersama lansia maupun anak-anak, harap diingat bahwa hotel ini tidak dilengkapi fasilitas lift dan menggunakan tangga untuk menuju kamar di lantai atas, sehingga sesuaikan juga barang bawaan Anda. Jangan ragu meminta bantuan staf hotel untuk meminta bantuan membawa barang bawaan ke lantai atas.

Tanpa Layanan Restoran dan Room Service

Meski tidak dilengkapi fasilitas restoran dan room service untuk pengantaran makanan, jangan khawatir, karena lokasi Hotel Asri Banjarnegara berdekatan dengan banyak penjual makanan dan minimarket yang beroperasi sejak pagi hingga malam, Anda tinggal keluar hotel, berkeliling, dan memilih menu makanan dari para penjual dan kedai di sekitarnya.

Mengapa Booking Hotel Asri Banjarnegara di Traveloka

Di Traveloka, Anda bisa menemukan berbagai promo dan penawaran terbaik untuk booking di Hotel Asri Banjarnegara. Anda juga bisa menyewa mobil dan membeli tiket tujuan wisata di aplikasi Traveloka.

Semua Fasilitas di Hotel Asri Banjarnegara

Lobi Hotel Asri Banjarnegara
Lobi
Bangunan Hotel Asri Banjarnegara
Bangunan

Umum

  • Ruang keluarga
  • Area bebas asap rokok
  • Area merokok
  • Teras

Fasilitas Kamar

  • Meja
  • Pancuran
  • TV

Servis Hotel

  • Concierge/layanan tamu
  • Resepsionis 24 jam
  • Laundry

Fasilitas Publik

  • Area parkir
  • WiFi di area umum

Fasilitas Terdekat

  • Laundry Swadaya
  • Toko

Kebijakan Akomodasi & Informasi Umum di Hotel Asri Banjarnegara

Waktu Check-in/Check-out

Check-in:
Dari 13:00
Check-out:
Sebelum 12:00
Hotel policy is not yet available.

Informasi Umum

Fasilitas Populer
Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi
Waktu Check-In/Check-Out
Dari 13:00 - Sebelum 12:00
Kamar yang tersedia di Hotel Asri Banjarnegara
90
Lantai yang tersedia di Hotel Asri Banjarnegara
3
Fasilitas lainnya di Hotel Asri Banjarnegara
Ruang keluarga, Area bebas asap rokok, Area merokok, Teras, Meja

Pertanyaan yang sering ditanyakan di Hotel Asri Banjarnegara

Fasilitas apa saja yang tersedia di Hotel Asri Banjarnegara?
Hotel Asri Banjarnegara memiliki fasilitas terbaik seperti: Resepsionis 24 Jam, Parkir, WiFi. (Beberapa fasilitas lain mungkin memerlukan biaya tambahan)
Kapan waktu check-in & check-out di Hotel Asri Banjarnegara?
Waktu untuk check-in di Hotel Asri Banjarnegara adalah mulai dari pukul Dari 13:00 sedangkan waktu check-out paling lambat pukul Sebelum 12:00

Review dari Tamu Lainnya di Hotel Asri Banjarnegara

7,6
Memuaskan
Dari 187 review
Oleh traveler di
Kebersihan

7,5

Kenyamanan Kamar

7,4

Makanan

7,3

Lokasi

7,8

Pelayanan dan Fasilitas

7,5

Yang banyak dibahas tentang Hotel Asri Banjarnegara
Semua
Jarak ke Pusat Kota (5)
Akses (4)
Suasana (3)
Kekedapan Suara (3)
Kamar Tidur (3)
Lingkungan Sekitar (2)
Keramahan Staff (2)
Rasa (2)
Pelayanan Kamar (2)
Ramah Keluarga (1)
Urutkan dari
Terbaru
Format
Dengan Teks
Preferensi
Semua Rating, Bahasa Aplikasi Saat Ini, Semua

Review Traveler Hotel Asri Banjarnegara

Jumlah review per halaman
20
40
Ulasan pelanggan
A***d
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 5 minggu lalu
Terlalu banyak
Translated by Google Icon
Lihat deskripsi asli
Apakah review ini membantu?
R***o
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
6,6
/10
Diulas 13 minggu lalu
Saya kira dengan harga segitu sudah dapat kamar ber ac. Ternyata tudak ada ac kipas pun tidak ada.
Apakah review ini membantu?
M***a
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 15 minggu lalu
Kebagian kamar di lantai atas. Kamar lumayan bersih tp masih jadul ada sarapan nasi goreng sama teh manis.
Apakah review ini membantu?
F***h
icon-Wisata
Wisata
icon-origin-TRAVELOKA
6,4
/10
Diulas 15 minggu lalu
Lokasi hotel strategis, kasurnya rembes, kamar mandinya bagus, parkiran motor depan kamar, wifi belum coba tapi jaringan hp aman. Nasi gorengnya disemutin jadi ga bisa dimakan.
Apakah review ini membantu?
N***a
icon-origin-TRAVELOKA
9,2
/10
Diulas 22 minggu lalu
Kamar tidak ada ac atau kipas angin, selain itu udah pass
1 orang merasa terbantu
a***l
icon-Perjalanan Bisnis
Perjalanan Bisnis
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 27 minggu lalu
Staf hotel sangat ramah dan membantu, area hotel sangat luas dan parkir sangat bagus, dekat dengan alun alun. Soal kebersihan okelah, kamar mandi bersih, kasur juga nyaman, kebetulan waktu itu saya pesan kamar vip II harga sangat worth it dan dapat sarapan+minum teh/kopi, AC dingin banget, handuk+sabun+sikat gigi dan odol juga ada, suasana pas malam sangat tenang. Nggak nyesel nginep di sini. Di sini sarapan diantar ditaruh di depan kamar cuman sayang aja sarapannya nasinya nggak anget 😅🙏 tp gapapa lah.
Read More
3 orang merasa terbantu
Profile Picture
Yoga P.
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
5,9
/10
Diulas 44 minggu lalu
Kebersihan kamar buruk. Langit-langit ada sarang laba-laba, kipas angin berdebu karena tidak pernah dibersihkan selama berbulan-bulan, ember di kamar mandi kecil dan kotor. Alun dekat alun-alun dan parkiran luas sekali. Hotel ini cocok untuk singgah semalam saja setelah lelah berkendara.
3 orang merasa terbantu
M***d
icon-Transit
Transit
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 51 minggu lalu
Staff baik. Membantu. Lokasi ok. Fasilitas menyesuaikan dengan harga.
Apakah review ini membantu?
Shifana F.
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 54 minggu lalu
Worth it dengan hargany. Kamar bersih, AC adem, ada air hangat juga.
2 orang merasa terbantu
D***h
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 62 minggu lalu
Dekat dengan alun-alun, menu sarapan sederhana tp enak, air panas & ac berfungsi dengan baik. Minusnya di bed, per pegasnya sudah berasa.
Apakah review ini membantu?
Jazima N.
icon-origin-TRAVELOKA
10,0
/10
Diulas 71 minggu lalu
aantap bersih dan rapi
Apakah review ini membantu?
Ramdan Sofian
icon-origin-TRAVELOKA
5,9
/10
Diulas 71 minggu lalu
Kalo tempat sih lumayan, cuma kurang ajja dari pelayanan nya, gak d kasih handuk kalo gak minta, sprei gak d ganti kalo gak minta sprei baru.
4 orang merasa terbantu
Niken R.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 71 minggu lalu
Hotelnya nyaman sekali dengan harga yang ramah dikantong. Pegawainya ramah dan fast respon saat diminta tolong.
1 orang merasa terbantu
Kusnawan R.
icon-origin-TRAVELOKA
5,6
/10
Diulas 103 minggu lalu
Kamar kotor tapi pelayanan ramah.
Apakah review ini membantu?
Muzzamil K.
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 123 minggu lalu
Baik banget receptionistnya anjay, gue lebih cepat check in di terima untuk rest di hotel ini ❣ 🫶.
2 orang merasa terbantu
Fadly A.
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 149 minggu lalu
Hotel lumayan bersih, owner baik dan ramah. Menyenangkan untuk tinggal selama beberapa hari.
3 orang merasa terbantu
Fadly A.
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 150 minggu lalu
Bersih, parkiran luas, owner nya baik dan ramah.
1 orang merasa terbantu
Profile Picture
Ahmad G.
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 157 minggu lalu
Hotel nyaman bersih fasilitas lumayan ada air hangat sesuai dengan tarif.
Apakah review ini membantu?
St Ruwanto
icon-origin-TRAVELOKA
9,7
/10
Diulas 202 minggu lalu
Mudah dijangkau parkirnya luas sangat cocok untuk transit, tempatnya bersih.
3 orang merasa terbantu
Profile Picture
Rahmat A.
icon-origin-TRAVELOKA
8,5
/10
Diulas 217 minggu lalu
lumayan hotelnya bersih. pelayanannya ramah
1 orang merasa terbantu
Jumlah review per halaman
20
40

Siap wujudkan perjalananmu?

Buat Pesanan Sekarang
Lobi 4 Hotel Asri Banjarnegara

Disclaimer

Disclaimer: Adalah tanggung jawab hotel untuk memastikan akurasi foto hotel. Traveloka.com tidak bertanggung jawab atas ketidak-akuratan foto hotel. Harga kamar yang ditampilkan adalah untuk tamu dewasa. Anak-anak mungkin akan dianggap sebagai tamu dewasa dan dikenakan biaya penuh kecuali jika tertera sebaliknya. Harga kamar belum termasuk sarapan dan sarapan akan dikenakan biaya oleh hotel kecuali jika tertera sebaliknya.