Parma Indah Hotel adalah hotel bintang 2 yang terletak di Pekanbaru, Riau. Hotel ini menawarkan akomodasi terjangkau dan nyaman untuk Anda yang sedang berlibur maupun melakukan perjalanan bisnis. Lokasi hotel ini dekat dengan Bandara Internasional Sultan Syarif Kasim II.
Lokasi Parma Indah Hotel sangat dekat dengan transportasi umum. Waktu tempuh dari Bandara Sultan Syarif Kasim II ke hotel ini hanyalah 23 menit, sedangkan dari Terminal Payung Sekaki hanya butuh 13 menit dan dari Pelabuhan Pelindo I hanya butuh 14 menit. Dengan akses transportasi yang mudah dan dekat, hotel ini sangat cocok bagi Anda yang ingin berlibur atau melakukan perjalanan bisnis di Pekanbaru, Riau.
Hotel ini mempunyai fasilitas ruangan fungsional yang memudahkan Anda untuk mengadakan acara besar di tempat ini seperti rapat maupun seminar. Fasilitas setiap kamarnya terdiri dari sarapan, ruangan AC, WiFi, TV, dan kamar mandi dalam. Parma Indah hotel juga terletak di pusat kota yang memudahkan Anda menjangkau objek wisata menarik yang ada di Pekanbaru.
Parma Indah Hotel terletak di Jalan Ikhlas, Labuh Baru Timur, Kecamatan Payung Sekaki, Kota Pekanbaru, Riau. Lokasi hotel ini tidak terlalu jauh dari fasilitas umum sehingga mudah dijangkau baik dengan menggunakan transportasi umum maupun mobil pribadi.
Jika Anda menggunakan transportasi umum seperti pesawat terbang, Anda bisa turun di Bandara Sultan Syarif Kasim II (PKU) di Pekanbaru, kemudian memesan taksi daring untuk tiba di lokasi. Anda juga bisa bepergian menggunakan bus dan berhenti di Terminal AKAP Payung Sekaki kemudian melanjutkan dengan angkutan lokal. Sedangkan apabila Anda pergi menggunakan kapal, Anda bisa turun di Pelabuhan Pelindo I. Dengan kendaraan pribadi Anda hanya perlu memanfaatkan GPS untuk tiba di lokasi.
Parma Indah hotel mempunyai beberapa pilihan kamar yang bisa Anda pilih saat berlibur atau staycation. Semua kamar hotel ini mempunyai fasilitas sarapan. Berikut rincian serta fasilitas lainnya yang bisa Anda pilih:
Kamar ini mempunyai fasilitas AC, WiFi gratis, tirai hitam, air minum dalam kemasan, TV, meja, lemari, dan kamar mandi pribadi. Fasilitas kamar mandi pribadi terdiri dari air panas, shower dan toiletries. Untuk ukuran kamar Standard adalah 19 meter persegi dengan ukuran ranjang double bed. Harga per malam yang ditawarkan adalah Rp192.760.
Kamar Superior mempunyai luas 22 meter persegi dengan ukuran ranjang double bed. Kamar ini mempunyai area tempat duduk terpisah. Fasilitas kamarnya terdiri dari AC, WiFi gratis, tirai hitam, air minum dalam kemasan, TV, meja, lemari, dan kamar mandi pribadi. Fasilitas kamar mandi pribadi terdiri dari air panas, shower dan toiletries. Harga per malam yang ditawarkan adalah Rp208.595.
Fasilitas kamar Deluxe sama dengan kamar Superior hanya saja ukuran kamarnya lebih besar yaitu 25 meter persegi. Kamar ini terdiri dari 2 ranjang double bed. Harga yang ditawarkan kamar ini adalah Rp249.545 per malam.
Bagi Anda yang membawa keluarga untuk menginap, Anda bisa memilih kamar tipe Family. Kamar ini bisa ditempati untuk 4 orang. Luas kamar ini adalah 28 meter persegi dan berisi 2 single bed dan 1 single bed. Fasilitas di dalam kamarnya berupa WiFi gratis, ruang AC, kulkas, pembuat kopi teh, TV, tirai hitam, meja, brankas dan area tempat duduk dengan sofa. Kamar mandi pribadinya terdiri dari air panas, shower dan toiletries. Harga yang ditawarkan adalah Rp379.041 per malam.
*Harga di atas bukanlah harga patokan, bisa berubah sewaktu-waktu karena kebijakan hotel, ketersediaan kamar maupun musim-musim tertentu.
Di Parma Indah Hotel terdapat berbagai fasilitas publik yang bisa Anda gunakan sewaktu menginap. Berikut rincian fasilitasnya:
Parma Indah Hotel menawarkan kemudahan bagi Anda yang ingin mengadakan rapat maupun seminar di hotel ini. Tersedia fasilitas bisnis seperti ruang rapat yang dilengkapi LCD dan proyektor, meja kursi, dan WiFi publik. Untuk mengetahui fasilitas tambahan lainnya, Anda bisa menanyakan pihak hotel terkait hal ini.
Hotel ini menyediakan area parkir yang memudahkan Anda untuk memarkirkan kendaraan Anda. Keamanan di hotel ini terjaga 24 jam sehingga Anda tidak perlu khawatir saat menitipkan kendaraan di tempat ini. Di samping area parkir terdapat ruang untuk umum yang berisi meja dan kursi untuk bersantai.
Maksimalkan waktu Anda untuk menjelajahi objek wisata menarik di sekitar hotel. Berikut adalah 7 tempat wisata dan kuliner yang dapat Anda kunjungi ketika menginap di Parma Indah Hotel :
Citraland Waterpark Pekanbaru merupakan salah satu tempat rekreasi bertemakan Caribbean Adventures, sebuah permainan air di kota Pekanbaru. Anda bisa mengajak anak-anak untuk menikmati wahana air lainnya seperti seluncuran putar air, foam dan ombak. Tempat ini buka dari pukul 10.00-18.00 WIB..
Anda bisa mengunjungi mal pertama sekaligus yang terbesar di kota Pekanbaru. Mal ini mempunyai 6 lantai dan 2 basement. Di tempat ini disediakan beragam kebutuhan dan rekreasi yang bisa Anda nikmati bersama dengan keluarga. Mall ini buka pukul 10.00-22.00 WIB.
Taman Putri Kaca Mayang merupakan taman terbuka hijau. Di tempat ini disediakan perosotan, aneka permainan berbayar, gazebo, dan taman bunga di aneka sudut. Beberapa komunitas lokal sering melakukan pertunjukkan di tempat ini seperti senam, tari, dan teater. Di tempat ini juga disediakan parkir dan toilet umum. Saat malam hari, suasana taman ini semakin cantik dengan cahaya lampu yang mengitari taman ini.
Masjid Raya An-Nur merupakan landmark kota Pekanbaru yang mempunyai arsitektur perpaduan Melayu, Arab, Turki dan India. Bagian depan kolamnya mirip dengan Taj Mahal di India. Pada hiasan pilarnya menggunakan ornamen perpaduan Melayu dan Arab. Sedangkan kubah-kubah yang banyak mirip dengan arsitektur Turki.
Anda bisa menikmati sajian Iga Bakar Cobek di restoran ini. Selain menu Iga Bakar, di tempat ini juga menyediakan menu rawon, soto sulung, ayam kremes, sop iga dan sop buntut. Di tempat ini juga menyajikan aneka minuman es seperti es teler, es doger, es rujak serut dan es beras kencur. Warung Makan ini buka pukul 09.00-22.00 WIB.
Kafe ini mempunyai desain industrial mid century dengan penggunaan kursi putih melengkung, meja kayu dan lampu-lampu gelantungan kecil. Menyediakan menu mocktail, aneka kopi dan teh, jus, menu salmon, aneka boga bahari dan menu ayam. Ada area terbuka dan WiFi di kafe ini. Anda bisa berkunjung pukul 10.30-22.00 WIB.
Kafe dua lantai ini menawarkan kenyaman bagi Anda yang ingin bersantai maupun mengobrol bersama teman. Desain kafenya cantik, modern dan minimalis. Kafe ini juga menyediakan hidangan vegan, menu Indonesia hingga menu Internasional. Dari teras lantai 2, Anda bisa menikmati keindahan kota Pekanbaru. Kafe ini buka pukul 10.00-23.00 WIB.
Agar Anda dapat menikmati pengalaman menginap terbaik di Parma Indah Hotel, coba catat tips dan trik berikut untuk Anda terapkan sebelum memesan kamar:
Sebelum booking, pastikan Anda memilih tipe kamar yang sesuai dengan kebutuhan dan selera. Apabila Anda menginap bersama keluarga pastikan Anda memilih kamar jenis family room dengan ukuran besar, agar Anda lebih nyaman menginap.
Untuk menuju ke Parma Indah Hotel Anda bisa memilih menggunakan kendaraan pribadi ataupun transportasi umum. Jika Anda memilih menggunakan kendaraan pribadi pastikan cek keamanan kendaraan sebelum berangkat. Apabila Anda memilih menggunakan transportasi umum, jangan lupa jadwalkan untuk memesan tiket terlebih dahulu.
Untuk mendapatkan harga terbaik dari Parma Indah Hotel, Anda perlu memantau harga di aplikasi daring setiap waktu. Biasanya terdapat promosi khusus, program cashback maupun kupon diskon yang bisa Anda manfaatkan untuk memangkas bujet Anda.
Di Traveloka, semua ulasan, harga, dan fasilitas yang ditawarkan Parma Indah Hotel terdeskripsi secara lengkap. Selain itu, Traveloka selalu memberikan diskon dan penawaran yang menarik setiap hari. Anda juga bisa menggunakan fitur
Jadikan liburan Anda makin mudah dan hemat dengan pesan hotel dan transportasi di Traveloka. Traveloka juga menyediakan banyak pilihan akomodasi sesuai dengan kebutuhan Anda, mulai dari villa, resort, glamping, hotel budget, hingga bintang 5. Tersedia juga Tiket Pesawat, Tiket Kereta Api, Tiket Bus and Shuttle, dan Travel Activities untuk memenuhi kebutuhan Anda. Supaya lebih hemat dan untung, pakai Promo Traveloka, Kode kupon traveloka, EPIC sale dan Traveloka Travel Fair.
Fasilitas Populer | AC, Restoran, Resepsionis 24 Jam, Parkir, Lift, WiFi |
Waktu Check-In/Check-Out | Dari 14:00 - Sebelum 12:00 |
Ketersediaan Sarapan | Ya, beberapa ruangan menyediakan sarapan. |
Kamar yang tersedia di Parma Indah Hotel | 66 |
Lantai yang tersedia di Parma Indah Hotel | 3 |
Fasilitas lainnya di Parma Indah Hotel | Resepsionis, Resepsionis 24 jam, Keamanan 24 jam, Laundry, Surat kabar |