Kereta Api Sindang Marga
PT. Kereta Api Indonesia (Persero), melalui Divisi Regional 3 Sumatera Selatan dan Lampung, menghadirkan Kereta Api Sindang Marga sebagai layanan transportasi publik berbasis rel untuk relasi Stasiun Kertapati-Stasiun Lubuk Linggau. Kereta ini menyediakan layanan kelas campuran dalam satu rangkaian, meliputi kelas Eksekutif dan kelas Bisnis AC. Dalam operasionalnya, kereta ini menganut sistem kereta api ekspres lintas malam dengan jumlah frekuensi perjalanan hanya satu kali dalam satu hari.
Divisi Regional 3 Sumatera Selatan menyediakan Kereta Api Sindang Marga dari Stasiun Kertapati untuk berangkat pada pukul 20.00. Perjalanan dari stasiun yang berada di Kota Palembang tersebut akan memakan waktu kurang lebih 7,5 jam. Dengan demikian, KA Sindang Marga ini akan memasuki Stasiun Kota Lubuk Linggau pakai pukul 03.30 keesokan harinya. Dari sisi sebaliknya, KA Sindang Marga siap berangkat dari Stasiun Lubuk Linggau juga pada pukul 20.00. Lama perjalanan juga serupa untuk ke dua kota yang berjarak 330an kilometer ini, sehingga waktu tiba pun juga sama dengan KA Sindang Marga tujuan Stasiun Kertapati.
Dalam perjalanan ini, KA Sindang Marga tercatat akan berhenti di Stasiun Kertapati, Stasiun Prabumulih, Stasiun Penanggiran, Stasiun Tebingtinggi, Stasiun Muarasaling, Stasiun Kota Padang, dan Stasiun Lubuk Linggau. Khusus perjalanan tujuan Lubuk Linggau, KA Sindang Marga juga akan singgah di Stasiun Gunung Megang, dan Stasiun Bungamas. Sementara itu, perjalanan tujuan Kertapati memiliki lebih banyak stasiun singgah. KA Sindang Marga tersebut juga akan singgah di Stasiun Lahat, Stasiun Sukacinta, Stasiun Banjarsari, Stasiun Niru, Stasiun Prabumulih Baru, dan Stasiun Lembak.
Menyediakan layanan kelas Bisnis dan Eksekutif, harga tiket KA Sindang Marga ditawarkan menyesuaikan kelas pilihan. Tarif tiket untuk penumpang kelas Bisnis berkisar dari Rp110.000 sampai dengan Rp130.000 Khusus penumpang kelas Eksekutif, tiket ditawarkan dari harga termurah Rp140.000 sampai dengan yang termahal Rp170.000. Variasi harga setiap kelas kereta juga tergantung lagi pada subkelasnya (posisi tempat duduk), waktu pemesanan tiket, dan waktu perjalanan. Sebagai kereta kelas campuran, KA Sindang Marga pun menyediakan fasilitas menyesuaikan pada kelas penumpang. Perbedaan utama terletak pada segi kenyamanan tempat duduk dan kelegaan area penumpang. Untuk fasilitas umum, baik kelas Bisnis maupun Eksekutif, menawarkan gerbong penumpang dengan AC, TV, bagasi kabin, toilet, colokan listrik dan meja kecil pada setiap tempat duduk penumpang. Layanan makan-minum berbayar juga tersedia di kereta makan, untuk semua kelas penumpang.
Info Menarik tentang Kereta Api Sindang Marga
Sejarah kereta
Perjalanan perdana Kereta Api Sindang Marga terlaksana pada tahun 1986.
Rangkaian kereta
Kereta Api Sindang Marga berjalan dengan tarikan Lokomotif CC201. Di belakangnya, terdapat kurang lebih rangkaian yang terdiri atas sembilan kereta. Susunan kereta dalam rangkaian kereta ini adalah satu unit kereta pembangkit, dua unit kereta Eksekutif, satu unit kereta makan pembangkit, empat unit kereta bisnis AC, dan satu unit kereta aling-aling.
Promo hari kasih sayang
Divisi Regional 3 Palembang kerap mengadakan promo spesial menyambut hari khusus. Salah satunya yang paling unik dan berlaku pula pada KA Sindang Marga adalah promo “Februari I’m In Love”. Promo ini tersedia untuk menyambut hari kasih sayang yang jatuh pada tanggal 14 Februari setiap tahunnya. Tahun 2017, KA Sindang Marga memberikan diskon spesial untuk hari kasih sayang. Setiap harinya, ada 14 tempat duduk secara acak dalam satu rangkaian KA Sindang Marga yang ditawarkan dengan harga spesial yakni Rp85.000 untuk kelas Eksekutif dan Rp70.000 untuk kelas Bisnis. Promo ini berlaku selama tiga hari dari tanggal 14 Februari 2017. Tidak menutup kemungkinan promo ini akan hadir di tahun-tahun berikutnya.