Temukan penawaran Pesawat + Hotel terbaik dan hemat hingga 20%!
Ingin pergi liburan namun budget terbatas? Anda dapat memesan tiket pesawat dan kamar hotel sekaligus untuk mendapatkan harga yang lebih murah. Dengan memesan keduanya dalam bentuk paket, perencanaan liburan Anda menjadi lebih praktis karena urusan selesai dalam satu waktu. Anda juga bisa memilih berbagai paket wisata yang kami tawarkan, dan modifikasi sesuka hati untuk mendapatkan kombinasi yang Anda inginkan.
Pulau indah yang terletak di barat laut Indonesia ini memang menyimpan sejuta pesona. Laut yang biru dan bebatuan besar nan unik tentunya bisa memberikan ketenangan tersendiri, terutama bagi Anda yang merindukan liburan dari kegiatan harian yang padat dan membosankan. Untuk menjelajahi Belitung, banyak paket wisata yang bisa membawa Anda mengenal pulau ini lebih jauh.
Pulau Belitung berada di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Biasanya, paket wisata Pulau Belitung juga memasukkan Pulau Bangka sebagai salah satu tujuannya. Keindahan Pulau Belitung mulai terkenal sejak film Laskar Pelangi yang diangkat dari sebuah buku tentang perjalanan anak Belitung dalam perjuangannya menggapai pendidikan. Nyatanya, pulau ini semakin ramai dikunjungi turis sejak diluncurkannya buku dan film tersebut. Pulau Belitung juga pernah terkenal sebagai penghasil timah terbesar di Indonesia. Meski begitu, beberapa tambang sekarang sudah tidak aktif sehingga Belitung tidak lagi ramai oleh pekerja tambang. Yang tersisa sekarang hanyalah peninggalan bersejarah tentang tambang timah dan juga pantai dengan pemandangan yang indah.
Pulau Belitung memiliki bandar udara sendiri yaitu Bandar Udara H.A.S. Hanandjoeddin di daerah Tanjung Pandan. Selain terbang langsung ke Belitung, Anda juga bisa memilih paket wisata yang membawa Anda ke Pulau Bangka terlebih dahulu, lalu menyeberang ke Pulau Belitung menggunakan pesawat perintis atau kapal feri. Untuk berkeliling di pulau, memang belum tersedia banyak angkutan umum kecuali bemo dan bus antar kota. Namun jangan khawatir, ojek dan taksi dapat ditemukan dengan mudah. Selain itu, hampir setiap hotel menawarkan fasilitas sewa mobil dan motor untuk berkeliling.
Dengan suasana yang nyaman dan pantai-pantai yang masih jarang tersentuh, Pulau Belitung sangat cocok bagi Anda yang ingin melepas penat. Beberapa tempat berikut wajib masuk ke dalam paket wisata Anda:
Manggar, Kota 1001 Kopi
Manggar adalah kota yang terletak di bagian timur Pulau Belitung. Kota ini terkenal sebagai Kota 1001 Kopi karena banyaknya kedai kopi di salah satu bagian di kota ini. Dahulu, kedai-kedai tersebut sering dikunjungi oleh para pekerja tambang timah untuk beristirahat. Beberapa paket wisata memasukkan Manggar dalam tujuannya karena kedai di kota ini termasuk unik dan bersejarah serta sudah berdiri lebih dari 40 tahun lamanya.
Jelajah Pulau
Pulau Belitung menyimpan keindahan di gugusan pulau kecil di sekitarnya, seperti Pulau Lengkuas, Pulau Basir, Pulau Pelayar, dan Pulau Burong.
Museum Kata Andrea Hirata
Museum pribadi sang penulis Laskar Pelangi yang legendaris ini merupakan salah satu tujuan yang populer di dalam paket wisata Belitung. Bukan hanya menyimpan karya Andrea Hirata, museum ini juga menyimpan foto-foto suasana Pulau Belitung di masa lampau.
Konservasi Alam Batu Mentas
Setelah puas menikmati pantai, temui juga spesies asli Pulau Belitung, Tarsius Bancanus Saltator atau yang lebih dikenal sebagai monyet tarsius. Selain itu, terdapat juga rusa Belitung. Memang, sebagian besar dari hewan tersebut dibiarkan liar di dalam hutan alam. Jadi, butuh sedikit keberuntungan untuk menemukannya. Bagi Anda yang menyukai hewan dan petualangan, wajib memasukkan lokasi ini dalam paket wisata Anda.
Museum Tanjung Pandan
Menambahkan museum Tanjung Pandan dalam tujuan wisata Anda tentunya bisa dilakukan dengan mudah, karena letaknya yang berada di kota tersibuk di Pulau Belitung. Di dalamnya, Anda bisa menemukan berbagai rekam sejarah dalam bentuk pakaian, peninggalan, hingga sisa kapal karam. Selain itu, terdapat kebun binatang mini di belakang museum sehingga cocok untuk membawa keluarga terutama anak-anak untuk berkunjung ke sini.
Temukan paket tiket pesawat + hotel yang tersedia di Traveloka untuk dapat menjelajah Belitung dengan lebih mudah dan murah. Dengan berbagai paket wisata yang bisa Anda modifikasi, tentukan tanggal keberangkatan, lama perjalanan, serta lokasi hotel yang Anda inginkan. Selain itu, Anda juga bebas untuk memilih tujuan wisata di Belitung. Jadi, Anda tidak akan melewatkan tempat yang selama ini ingin Anda kunjungi.