Total Akomodasi | 111 Properties |
Area Populer | Kemayoran, Tanah Abang |
Hotel Populer | Maia Hotel Jakarta, 1BR Apartment at Cosmo Mansion near Grand Indonesia |
Objek Wisata Populer | Stasiun Gambir, Pusat Perbelanjaan Thamrin City |
Hotel yang paling populer dan banyak dipesan oleh wisatawan diantaranya Maia Hotel Jakarta, 1BR Apartment at Cosmo Mansion near Grand Indonesia, Apartment 1, 2 & 3 Bedrooms Thamrin City - Central Jakarta, 1BR City View Apartment at Cosmo Mansion, Near Grand Indonesia Thamrin Executive Apartment, Strategic And Comfy 2Br Apartment At Thamrin Residence, Great Deal 3BR Apartment at Thamrin Residence, Cozy 2BR Cosmo Residence Apartment near Thamrin City Mall, Amaris Hotel Thamrin City Jakarta, Cosmo Terrace Apartment by AbdiHome
Saat ini, ada sekitar 111 hotel yang dapat kamu pesan di Pusat Perbelanjaan Thamrin City
Thamrin City yang berlokasi di Jalan K. H. Mas Mansyur, Kelurahan Kebon Melati, Tanah Abang merupakan salah satu pusat perbelanjaan favorit warga ibu kota. Tak seperti mal-mal lain di Jakarta, Thamrin City justru berisikan berbagai pertokoan grosir dengan harga terjangkau. Berbagai produk yang bisa Anda dapatkan di sini di antaranya pakaian, busana muslim, batik, jilbab, tas, sepatu hingga mainan anak.
Kini, Thamrin City menjadi salah satu destinasi wisata belanja bagi pelancong dari luar Jakarta bahkan luar negeri. Selain produknya bervariasi, belanja di sini nyaman dan aman berkat fasilitas dan pelayanan yang lengkap seperti area parkir, masjid, eskalator, food court, gerai ATM, hingga hotel berbintang.
Thamrin City secara resmi dibuka pada 2010. Pusat perbelanjaan ini dibangun untuk mengembangkan produk lokal Indonesia dengan nama awal Jakarta City Center. Maka itu, Thamrin City menjelma sebagai destinasi utama untuk berbelanja kain batik dan tenun dengan berbagai motif sehingga memiliki tagline “Ingat Batik Ingat Thamrin City”. Bahkan, seiring berjalannya waktu, Thamrin City telah memiliki lebih dari 1.000 toko dan 10 tenan besar.
Sebagai salah satu tempat belanja warga ibu kota maupun wisatawan, ada waktu-waktu terbaik untuk datang berbelanja. Ini dia beberapa waktu tepat mengunjungi Thamrin City.
Para pedagang di kawasan Thamrin City mulai beraktivitas sesuai jam operasional mal, yakni pukul 09.00-22.00. Jadi, ada baiknya belanja sejak pagi hari karena belum terlalu ramai dan Anda bisa mendapatkan harga lebih murah sebagai ‘penglaris’.
Jika ingin belanja untuk kebutuhan puasa dan lebaran, datanglah minimal seminggu sebelum bulan Ramadhan agar dapat belanja nyaman tanpa desak-desakan dan mendapatkan harga normal/terjangkau.
Thamrin City memiliki lokasi yang mudah dijangkau dengan kendaraan umum. Pusat perbelanjaan ini dilalui bus, damri bandara, serta dekat dengan stasiun kereta api.
Anda bisa menggunakan bus Trans Jakarta rute Blok M-Harmoni, lalu turun di Halte Tosari. Setelah keluar halte, Anda dapat berjalan kaki sekitar 15 menit atau naik ojek menuju Thamrin City.
Alternatif selanjutnya, Anda dapat menggunakan kereta Commuter Line (KRL) rute Bogor/Depok-Duri atau Bogor/Depok-Jatinegara. Anda dapat turun di stasiun yang terdekat dari Thamrin City, yakni Stasiun Karet. Dari stasiun, Anda tinggal menumpang angkot tujuan Tanah Abang untuk sampai di depan pusat perbelanjaan tersebut. Bisa juga berjalan kaki menuju Thamrin City selama sekitar 10 menit.
Bagi yang datang dari luar kota, Anda juga bisa mengakses Thamrin City dengan mudah. Dari Bandara Soekarno-Hatta, naiklah bus damri tujuan Thamrin City. Bus ini akan mengantarkan Anda sampai di depan pusat perbelanjaan tersebut.
Lokasi Thamrin City yang berada di pusat kota membuat pusat perbelanjaan ini dikelilingi hotel-hotel mulai dari kelas melati hingga mewah. Jadi, jangan khawatir memikirkan penginapan karena Anda dengan mudah dapat menemukan yang tepat. Oleh karena itu, berikut beberapa pilihan akomodasi yang dapat Anda pertimbangkan saat mencari penginapan dekat Thamrin City.
Bukanlah sulit mencari hotel bintang satu untuk liburan keluarga. Tiga hotel ini bisa jadi pilihan terbaiknya.
iCorner Residence
Akomodasi ini berada di kawasan Kebun Kacang atau hanya berjarak sekitar 7 menit berjalan kaki dari Thamrin City. Kenyamanan Anda saat menginap bisa terpenuhi karena iCorner Residence menyediakan kamar tipe Standard dengan fasilitas TV, pancuran mandi, dan AC. Penginapan ini menawarkan layanan laundry, penitipan bagasi, hingga sewa mobil yang tentunya semakin memanjakan Anda.
Airy Thamrin City Kebon Kacang Empat 12 Jakarta
Bukan cuma harga sewa yang murah, namun Airy Thamrin City Kebon Kacang Empat 12 Jakarta juga menawarkan pelayanan yang ramah, fasilitas yang memadai, dan kamar yang bersih. Menginap di sini pun semakin untung dengan layanan sarapan dan Wi-Fi gratis untuk setiap tamu.
Hotel Nusantara Indah
Hotel Nusantara Indah harus masuk dalam daftar karena jaraknya hanya sekitar 5 menit berjalan kaki dari Thamrin City. Selain lokasi yang dekat, hotel ini juga memiliki tipe kamar Standard dan Superior sehingga memudahkan Anda memilih kamar sesuai kebutuhan. Bahkan sebagai hotel kelas satu, fasilitas yang ditawarkan lengkap termasuk kafe, laundry, penitipan bagasi, dan layanan bellboy.
Selain hotel bintang satu, Anda pun dapat menemukan banyak hotel bintang dua di dekat Thamrin City. Untuk memudahkan Anda, ini dia pilihan terbaik yang dapat dipilih.
Amaris Thamrin City Hotel
Amaris Thamrin City Hotel berada di area mal Thamrin City. Lokasi tersebut tentu menguntungkan Anda tanpa harus kelelahan berjalan kaki atau naik ojek saat ingin berwisata ke mal ini. Selain itu, pengalaman menginap di sini tentunya memuaskan karena pihak hotel menawarkan fasilitas yang lengkap dan pelayanan yang berpengalaman, namun harganya tetap terjangkau.
Hotel Quds Express
Hotel Quds Express dan Thamrin City hanya dipisahkan oleh jarak 300 meter saja. Ini tentu memudahkan Anda untuk berwisata belanja atau berburu kuliner. Selain lokasi yang mendukung, pelayanan hotel ini juga memuaskan ditambah fasilitas kamar yang memadai. Bahkan, hotel ini menawarkan layanan antar-jemput bandara sehingga memudahkan para pelancong dari luar kota.
Residence 100
Jangan ragu untuk menginap di Residence 100. Hotel bintang dua ini mampu memberikan kualitas pelayanan prima dan selalu mengutamakan kebersihan dan kenyamanan bagi setiap tamunya. Apabila ingin ke Thamrin City, Anda cukup berjalan sekitar 10 menit darinya. Menginap di Residencen 100 juga tak bikin kantong jebol karena harganya terjangkau untuk hotel di pusat kota.
Hotel menengah yang menawarkan fasilitas lengkap dan pelayanan prima memang ada banyak. Supaya tak salah pilih, cobalah pertimbangkan deretan hotel berikut ini.
Anna Hotel Jakarta
Desain hotel yang modern dan minimalis menjadi daya tarik utama Anna Hotel Jakarta. Namun, hal tersebut bukan satu-satunya penilaian plusnya, hotel ini juga memiliki fasilitas menarik dan nyaman untuk setiap tamunya. Lokasinya juga strategis di pusat kota dan hanya berjarak sekitar 160 meter ke mal Thamrin City. Itulah mengapa tak ada salahnya Anda menginap di hotel satu ini.
Hotel Grand Picasso
Dari Thamrin City, hotel ini dapat dijangkau dengan berjalan kaki selama lima menit. Sesampainya di hotel, momen istirahat Anda dijamin berkualitas karena kamarnya bersih dan sudah dilengkapi amenities yang lengkap. Jika Anda datang bersama keluarga, Hotel Grand Picasso menawarkan tipe kamar Executive Room yang lebih lega namun tetap dengan harga yang ekonomis.
Holiday Inn Express Jakarta Wahid Hasyim
Staf yang ramah dan hangat akan menyambut Anda setibanya di Holiday Inn Express Jakarta Wahid Hasyim. Hotel bintang tiga ini juga selalu mengutamakan kepuasan setiap tamu lewat pelayanan yang sigap dan cepat dalam merespons semua keluhan maupun kebutuhan Anda hingga kelengkapan fasilitas penunjangnya. Karena itulah, Holiday Inn Express Jakarta Wahid Hasyim memang layak dipilih sebagai tempat menginap yang dekat Thamrin City.
Ingin menikmati liburan yang menyenangkan di hotel bintang empat? Jangan khawatir, beberapa hotel ini bisa jadi pilihannya.
Hotel Shalva Jakarta
Hotel Shalva Jakarta sangat pas untuk Anda yang menyukai suasana klasik dan instagramable. Desain interior hotel ini memang dirancang sedemikian apik sehingga menarik dijadikan latar berswafoto. Selain itu, salah satu hal yang ditonjolkan hotel ini adalah fasilitas lengkap, termasuk tersedianya kulkas di dalam kamar, restoran, dan layanan pijit. Fasilitas unggulan lainnya, Anda dapat menggunakan layanan antar-jemput bandara berbiaya hingga fasilitas bisnis.
All Seasons Jakarta Thamrin
All Seasons Jakarta Thamrin sangat direkomendasi untuk dipilih ketika ingin berwisata ke Thamrin City. Anda dijamin dapat tidur nyenyak di pilihan tipe kamar Superior, Deluxe City View, atau Junior Suite. Semua kamar di hotel ini bersih serta memiliki amenities yang lengkap termasuk jubah mandi dan pengering rambut. Bahkan, pengalaman menginap di All Seasons Jakarta Thamrin juga lebih sempurna dengan tersedianya pusat kebugaran dan layanan pijat.
Pelayanan staf serta fasilitas hotel dan kamar yang memuaskan jadi daya tarik utama banyak orang memilih menginap di hotel bintang lima. Jika Anda adalah salah satunya, tiga hotel ini adalah rekomendasinya.
Hotel Indonesia Kempinski Jakarta
Anda tentu tak asing lagi hotel satu ini. Hotel Indonesia Kempinski Jakarta memang telah dikenal sebagai salah satu hotel terbaik di Jakarta. Fasilitas dan pelayanannya tak perlu diragukan lagi. Desain interior kamarnya juga sangat mewah dan modern dengan pemandangan Bundaran HI dari balik kacanya. Bahkan, agar semakin puas menginap di sini, berbagai menu sarapan a la carte yang lezat siap memanjakan perut Anda.
Grand Hyatt Jakarta
Grand Hyatt Jakarta masuk dalam deretan hotel bintang lima yang dapat Anda pilih. Servis yang berkualitas ditambah fasilitas yang super lengkap dijamin dapat memberikan pengalaman menginap yang tak terlupakan. Anda pun dapat menikmati me time seperti berendam di jacuzzi atau relaksasi di spa setelah lelah berbelanja di Thamrin City.
Pullman Jakarta
Hotel Pullman Jakarta sangatlah ideal untuk memenuhi kebutuhan liburan maupun bisnis Anda. Selain memiliki tipe kamar yang beragam, hotel ini juga menyediakan fasilitas lengkap yang Anda butuhkan selama menginap, termasuk kolam renang anak, kolam renang outdoor, spa, taman, sauna, dan mandi uap. Apabila Anda merasa bosan di kamar dan ingin berjalan-jalan ke luar hotel, Anda pun dapat ke Thamrin City dengan mudah. Jarak hotel ke pusat perbelanjaan ini hanya sekitar 500 meter saja.
Sebagai destinasi wisata belanja, Anda bukan cuma bisa sekedar windows shopping dan belanja saja. Masih ada banyak kegiatan seru yang dapat Anda lakukan di sekitar area Thamrin City
Thamrin City memiliki banyak deretan restoran yang dapat Anda kunjungi. Oleh karena itu, mencoba aneka menu di restoran favorit menjadi sebuah opsi tepat untuk melepas kejenuhan atau kelelahan setelah berbelanja. Beberapa restoran juga menyediakan fasilitas WiFi gratis sehingga Anda dapat betah berlama-lama di sana.
Sama seperti mal-mal lain, Thamrin City sudah dilengkapi dengan pusat kebugaran. Makanya, bagi pecinta gaya hidup sehat, Anda dapat menghabiskan waktu dengan berolahraga di sini. Aktivitas lainnya, Anda dapat bersantai sambil seru-seruan bareng teman dengan berkaraoke. Alhasil, badan jadi bugar dan stres pun hilang.
Thamrin City berada di lokasi strategis dekat mal-mal ternama Jakarta. Salah satunya adalah Mal Grand Indonesia dan Plaza Indonesia yang hanya berjarak sekitar lima menit berjalan kaki. Pusat perbelanjaan mewah ini tentunya menawarkan aktivitas hiburan yang lebih lengkap, mulai dari coffee shop, arena bermain anak, bioskop, hingga salon kecantikan.
Thamrin City dan Bundaran HI hanya berjarak sekitar 8 menit berjalan kaki atau berada tepat di depan Plaza Indonesia. Maka itu, jangan sampai melewatkan kesempatan melihat dan berfoto dengan latar Tugu Selamat Datang yang dilengkapi kolam air mancur. Anda pun bisa melihat suasana jantung ibu kota yang selalu dipadati kendaraan.
Berwisata belanja ke Thamrin City tentu harus jadi agenda liburan Anda. Oleh karena itu, tak ada salahnya mempersiapkan bujetnya dari sekarang.
Ada banyaknya pilihan tempat makan di Thamrin City. Anda tinggal memilih yang sesuai selera dan bujet. Berikut beberapa pilihan untuk Anda singgahi.
Pusat perbelanjaan ini memiliki area food court di lantai dua. Di sini, Anda bisa menemukan berbagai kios-kios makanan yang menawarkan nasi padang, nasi campur, ayam penyet, mie goreng, nasi goreng, es campur, aneka jus, dan sebagainya. Porsinya sangat mengenyangkan dan harganya aman di kantong Anda.
Bakmi GM merupakan salah satu restoran bakmi yang terkenal di Jakarta. Tekstur mi di sini halus dan memiliki citar rasa yang enak. Salah satu menu andalannya adalah bakmi spesial GM dan pangsit goreng. Namun, jika tidak ingin makan mi, Bakmi GM juga menawarkan menu-menu lainnya seperti nasi goreng, nasi cap cay, fuyung hai, dan masih banyak lainnya.
Tempat makan yang satu ini dikenal memiliki menu iga penyet yang lezat. Dagingnya empuk dan sambal yang pedas terasa begitu nikmat saat dinikmati dengan seporsi nasi hangat. Menu lain yang harus Anda coba adalah sop iga dan gurame goreng. Dijamin, Anda akan merasa puas dan kenyang makan di Warung Tekko.
Apabila berencana belanja bersama keluarga ke Thamrin City, alangkah baiknya mengikuti panduan berikut ini: