Kereta Api Stasiun Cirebon

Tiket Kereta Api

Asal
Masukkan nama kota atau stasiun
Tujuan
Masukkan nama kota atau stasiun
Tanggal Berangkat
25 Apr 2024
Tanggal Pulang
Dewasa
1
1
2
3
4
5
6
7
8
3 tahun ke atas
Bayi
0
0
1
Bawah 3 tahun
Cari Tiket

Stasiun Cirebon

Stasiun Cirebon juga dikenal sebagai Stasiun Kejaksan yang terletak di Kebonbaru, Kejaksan, Cirebon Jawa Barat. Kereta yang berhenti pada Stasiun Cirebon ini adalah kereta Jayakarta, kereta Tawang Jaya Premium, Jayabaya, Krakatau, dan lainnya. Stasiun Cirebon pada awalnya dibangun oleh perusahaan kereta api Belanda yang dikenal sebagai Staatsspoorwegen. Perusahaan ini mulai membangun Stasiun Cirebon pada awal tahun 1900. Mulanya jalur kereta yang selesai dibangun adalah jalur dari Cikampek menuju Cirebon.
Setelah jalur tersebut selesai, dilanjutkan dengan pembangunan jalur dari Purwokerto ke Kroya. Pada tahun 1914, kedua jalur tersebut terhubung satu sama lain. Terdapat enam jalur kereta pada Stasiun Cirebon, dua jalur digunakan untuk tujuan Cikampek, Jakarta dan Tegal. 3 jalur digunakan untuk tujuan Prupuk - Kroya. Sedangkan satu jalur lainnya digunakan sebagai jalur yang terhubung dengan dipo lokomotif dan dipo kereta.

Jadwal KA Stasiun Cirebon

Nama Kereta
Rute
Kelas
Harga Mulai
Berangkat
Tiba
Mataram
CN-SLO
Eksekutif
Rp.100.000
00.04
00.11
Argo Cirebon
CN-TG
Eksekutif & Ekonomi Plus
Rp.100.000
00.15
00.25
Harina
CN-CKP
Eksekutif & Ekonomi Premium
Rp.100.000
00.23
00.33
Taksaka
CN-YK
Eksekutif
Rp.195.000
00.26
00.33
Jayakarta
CN-JAKK
Ekonomi Premium
Rp.140.000
00.36
00.43
Purwojaya
CN-KYA-CP
Eksekutif
Rp.180.000
00.47
01.01
Sembrani
CN-GMR
Eksekutif
Rp.285.000
00.51
00.58
Gajayana
CN-GMR
Eksekutif
Rp.265.000
01.04
01.11
Argo Dwipangga
CN-GMR
Eksekutif
Rp.215.000
01.16
01.25
Taksaka
CN-GMR
Eksekutif
Rp.195.000
01.37
01.44
Bangunkarta
CN-GMR
Eksekutif
Rp.285.000
01.46
01.55
Harina
CN-SBI
Eksekutif & Ekonomi
Rp.265.000
01.51
02.00
Argo Bromo Anggrek
CN-GMR
Eksekutif & Luxury
Rp.365.000
02.19
02.25
Bima
CN-GMR
Eksekutif & Ekonomi
Rp.240.000
02.33
02.40
Singasari
CN-PSE
Eksekutif & Ekonomi
Rp.135.000
04.01
04.17
Ranggajati
CN-SGU-JR
Eksekutif & Bisnis
Rp.250.000
-
05.35
Fajar Utama Solo
CN-YK
Eksekutif & Ekonomi
Rp.165.000
08.49
08.56
Gajah Wong
CN-LPN
Eksekutif & Ekonomi
Rp.115.000
09.38
09.46
Argo Muria
CN-SMT
Eksekutif
Rp.195.000
09.45
09.52

Akses Transportasi ke Stasiun Cirebon

Moda Transport
Harga
Taxi
Mulai Dari Rp. 30.000
Ojek
Mulai Dari Rp. 25.000
Angkutan Umum
Mulai dari Rp.3000

Info Menarik Tentang Cirebon

Ada beberapa fakta unik Stasiun Cirebon dan juga Kota Cirebon yang menarik untuk disimak.

Lagu khas yang diputar di Stasiun

Seperti beberapa stasiun di kota lainnya, Stasiun Cirebon juga memiliki ciri khas sendiri dari segi lagu instrumental yang diputar di Stasiun, lagu tersebut berjudul “Kota Cirebon” yang dibawakan oleh Diana Sastra, salah satu tokoh tarling Cirebon yang terkenal.

Nasi Jamblang Khas Cirebon

Cirebon memang punya beberapa makanan khas yang terkenal, namun salah satu yang unik adalah Nasi Jamblang. Nasi Jamblang adalah nasi yang dibungkus dengan daun jati dan langsung dicampur dengan berbagai lauk seperti ikan, tempe, sate telur, tongkol balado, dan banyak lagi. Kalau penasaran rasanya, jangan lupa coba Nasi Jamblang apabila anda mengunjungi Kota Cirebon.

Masjid Cipta Sarat dan Masjid Merah

Masjid Cipta Sarat adalah masjid yang terkenal karena keunikannya yaitu “adzan pitu”. Dimana ketika waktu solat tiba, adzan akan dikumandangkan oleh tujuh orang pada hari Jumat, sebelum khotib naik ke mimbar untuk memberikan nasihat. Selain itu, masjid lain yang terkenal karena keunikannya adalah Masjid Merah. Masjid Merah merupakan salah satu bentuk akulturasi dari budaya Nusantara, Tionghoa dan Arab. Anda dapat melihat keunikan arsitektur dan nuansa dalam masjid yang beragam ketika masuk ke dalam Masjid Merah.

Keraton Kasepuhan

Membicarakan tentang Cirebon pasti tidak luput dari sejarah dan keratonnya. Ada empat keraton sekaligus di Kota Cirebon, yaitu Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, Keraton Kacirebonan, dan Keraton Kaprabonan. Saat ini Keraton Kasepuhan sudah menjadi salah satu wisata edukasi yang dapat anda kunjungi. Anda dapat melihat sisa-sisa peninggalan Keraton Kasepuhan sebagai cikal bakal kota Cirebon dan juga mengambil foto dengan berbagai latar yang menarik.
NewsletterForm.blurb
NewsletterForm.button